Penelitian dan Pengabdian
Dosen UNP Kembangkan Aplikasi CMS Perkuat Digitalisasi Pembelajaran SMP Pembangunan Laboratorium UNP
Pengelolaan kelas merupakan salah satu kunci keberhasilan proses pembelajaran di sekolah.
Penulis: Muhammad Afdal Afrianto | Editor: Rahmadi
TRIBUNPADANG.COM, PADANG – Pengelolaan kelas merupakan salah satu kunci keberhasilan proses pembelajaran di sekolah.
Namun dalam praktiknya, pengawasan oleh pimpinan sekolah sering kali tidak berlangsung maksimal karena hanya dilakukan saat supervisi kelas terjadwal.
Akibatnya, kualitas pembelajaran tidak dapat dipantau secara berkelanjutan.
Padahal, pengawasan dan supervisi memiliki peran penting untuk memastikan kesesuaian antara praktik pengajaran dengan target pembelajaran.
Baca juga: Enam Nelayan Kapal Primadona yang Hilang Kontak Ditemukan Selamat di Perairan Pasaman Barat
Melalui pengawasan yang efektif, kepala sekolah dapat melakukan analisis kebijakan secara akurat terhadap proses belajar mengajar.
Berangkat dari kebutuhan tersebut, tim dosen Universitas Negeri Padang (UNP) mengembangkan aplikasi Classroom Management System (CMS) sebagai solusi digitalisasi monitoring pembelajaran di sekolah.
Ketua Tim Pelaksana, Dr. Muhammad Adri, M.T, menyebutkan bahwa tantangan terbesar yang dihadapi sekolah saat ini adalah pemantauan dan evaluasi akurat terhadap implementasi pembelajaran di kelas.
“Aplikasi ini diharapkan menjadi solusi inovatif dalam mendukung supervisi proses belajar mengajar agar lebih efektif, terukur, dan transparan,” ujar Dr. Muhammad Adri, M.T kepada TribunPadang.com, Jumat (21/11/2025).
Baca juga: Pemasungan ODGJ di Padang Pariaman Tindakan Fatal, Keluarga Pilih Jalan Cepat yang Ganggu Pemulihan
Ia menambahkan, interpretasi hasil observasi pembelajaran sering kali bersifat subjektif dan terbatas pada kunjungan langsung kepala sekolah, sehingga gambaran menyeluruh tentang kesesuaian rencana dan praktik pembelajaran sulit diperoleh.
“Sering metode monitoring mengandalkan observasi langsung yang memiliki keterbatasan waktu dan cakupan,” bebernya.
Tim pengabdian ini juga diperkuat oleh Syukhri, S.T., M.CIO dari Prodi Pendidikan Teknik Informatika dan Dr. Ulfia Rahmi dari Prodi Teknologi Pendidikan.
Mereka bekerja sama dengan SMP Pembangunan Laboratorium UNP dalam merancang sistem monitoring berbasis data.
Baca juga: 20 Siswa Bolos Belajar Diamankan Satpol PP Padang di Tempat Biliar, Dua Orang Kedapatan Bawa Sajam
Menurut Adri, peningkatan pengawasan dan supervisi pembelajaran menjadi sangat mendesak untuk menjamin kualitas pembelajaran sekaligus mempermudah sekolah melakukan intervensi tepat sasaran.
Aplikasi CMS yang dikembangkan ini dirancang untuk memfasilitasi pengawasan pelaksanaan pembelajaran berbasis data yang berasal dari perencanaan guru serta konfirmasi pelaksanaan pembelajaran oleh siswa melalui akun masing-masing.
Gagasan pengembangan aplikasi ini berawal dari diskusi tim UNP dengan manajemen SMP Pembangunan Laboratorium UNP pada 6 Maret 2025.
| UNP Gelar Program PKM DPPM 2025 di Nagari Maninjau, Kenalkan Pendekatan OVOP |
|
|---|
| Dosen UNP Latih Guru dan Santri di Solok Sulap Limbah Tebu Jadi Pupuk Organik Cair |
|
|---|
| Guru PJOK di Padang Siaga Cedera, UNP Gelar Pelatihan P3K |
|
|---|
| Dosen UNP Latih Pedagang Bika dan Pinyaram Kayu Tanam Bikin Konten Digital untuk Tingkatkan Omzet |
|
|---|
| PKM UNP Dorong UMKM Maninjau Agam Naik Kelas Lewat Manajemen Usaha dan Inovasi Kemasan |
|
|---|
