Kabupaten Padang Pariaman
Pemuda Gantung Diri di Padang Pariaman, Polisi Tak Temukan Tanda Kekerasan
Berdasarkan hasil visum, jenazah korban yang meninggal gantung diri di kamar rumahnya di Campago, V Koto Kampung Dalam, Padang Pariaman
Penulis: Panji Rahmat | Editor: Rahmadi
TRIBUNPADANG.COM, PADANG PARIAMAN - Berdasarkan hasil visum, jenazah korban yang meninggal gantung diri di kamar rumahnya di Campago, V Koto Kampung Dalam, Padang Pariaman Sumatera Barat, tidak ditemui tanda kekerasan, Rabu (4/10/2023).
Hasil visum itu diungkapkan Kapolsek Kampung Dalam Iptu Jafri, setelah dilakukan visum oleh dokter di Puskesmas Kampung Dalam.
"Hasilnya tidak ada tanda kekerasan, di kemaluan korban juga ditemukan air maninya keluar," jelas Kapolsek.
Pihak puskesmas memperkirakan korban sudah meninggal dunia enam jam sebelum jenazahnya ditemukan.
Berdasarkan hasil visum itu, keluarga korban sudah menerima kepergian korban dan segera melakukan pemakamannya.
Baca juga: Warga Simpang Rumbio Solok Temukan Jasad Tergantung di Pohon Kakao, Diduga Bunuh Diri
"Jadi korban meninggal murni karena gantung diri," jelas Kapolsek.
Sebelumnya diberitakan, Jelang gantung diri pemuda yang ditemukan tewas dalam kondisi tergantung di Campago, V Koto Kampung Dalam, Padang Pariaman, Sumbar, tidak keluar dari kamarnya, Rabu (4/10/2023).
Baca juga: Seorang Pria Ditemukan Tergantung Tak Bernyawa di Sijunjung, Polisi: Diduga Murni Bunuh Diri
Korban berinisial RP (37) itu ditemukan meninggal dalam kondisi tergantung oleh keluarganya yang hendak memanggilnya untuk makan siang.
Kapolsek Kampung Dalam Iptu Jafri, mengatakan, saat dipanggil karena sampai ditemukan meninggal pukul 16.15 WIB, RP tidak ada keluar kamar.
"Saat keluarganya mengetuk pintu, tidak ada sahutan dari dalam kamar, lalu mereka mengintip dari ventilasi," jelas Kapolsek.
Saat itulah RP ditemukan dalam kondisi tergantung dengan sehelai kain gorden yang disambungkan kain sarung.
Melihat kondisi itu, keluarganya langsung memanggil warga setempat dan menghubungi pihak kepolisian untuk melakukan evakuasi.
Tinggalkan Surat Wasiat
Jelang gantung diri pemuda berinisial RP (37) di Kabupaten Padang Pariaman tinggalkan sepucuk surat wasiat.
RP ditemukan tewas tergantung di pintu kamar rumahnya di Nagari Campago, Kecamatan V Koto Kampung Dalam, Kabupaten Padang Pariaman, Rabu (4/10/2023).
Berpotensi Cuaca Ekstrem, BPBD Padang Pariaman Ingatkan Daerah Perbukitan Waspada Bencana Longsor |
![]() |
---|
Waspada Cuaca Ekstrem, BPBD Petakan Titik Rawan Bencana Hidrometeorologi di Padang Pariaman |
![]() |
---|
BPBD Padang Pariaman Imbau Masyarakat Waspada Cuaca Ekstrem, Musim Penghujan Berlangsung Lebih Awal |
![]() |
---|
Wabup Padang Pariaman Rahmat Hidayat Maklumi Pengusiran Warga Kapalo Hilalang Saat Mediasi |
![]() |
---|
Warga Kapalo Hilalang Usir Wabup Padang Pariaman Rahmat Hidayat Saat Audiensi di Kantor Nagari |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.