Prakiraan Gelombang

Waspada Gelombang Tinggi dan Hujan Petir di Perairan Sumbar 18 November

BMKG Maritim memperingatkan kondisi cuaca maritim di Sumatera Barat 18 November 2025 berpotensi membahayakan aktivitas laut.

Penulis: Rahmadisuardi | Editor: Rahmadi
pixabay.com/Free-Photos
PRAKIRAAN GELOMBANG SUMBAR - Ilustrasi gelombang laut ting Sumbar. BMKG Maritim memperingatkan kondisi cuaca maritim di Sumatera Barat pada Selasa 18 November 2025 berpotensi membahayakan aktivitas laut. 

TRIBUNPADANG.COM, PADANG - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Maritim memperingatkan kondisi cuaca maritim di Sumatera Barat pada Selasa 18 November 2025 berpotensi membahayakan aktivitas laut.

Perairan Agam hingga Pasaman Barat dan Pesisir Selatan diperkirakan mengalami hujan petir sejak pagi hingga malam hari.

Angin bertiup dari arah barat laut hingga barat dengan kecepatan 8-14 knots. BMKG menyebut gelombang di beberapa wilayah bisa mencapai ketinggian 2,5 hingga 4 meter.

Warga dan nelayan diimbau tetap waspada terutama di perairan Barat Siberut, Barat Sipora, dan Barat Pagai.

Perairan Padang hingga Padang Pariaman, serta wilayah timur dan barat kepulauan Siberut dan Sipora, berpotensi mengalami hujan ringan.

Baca juga: Kejari Padang Geledah PT Benal Inchsan Persada, Kerugian Negara Capai Rp34 Miliar

Aktivitas di laut sebaiknya disesuaikan dengan kondisi gelombang tinggi yang terpantau di wilayah tersebut.

BMKG juga merilis jadwal pasang surut. Pasang tertinggi diperkirakan terjadi pada 04.00-06.00 WIB dan 16.00-20.00 WIB.

Sementara surut terendah terjadi pada 10.00-12.00 WIB dan 23.00-01.00 WIB. Informasi lengkap dapat diakses melalui situs resmi BMKG.

Masyarakat diminta memantau cuaca maritim Sumbar sebelum melakukan aktivitas laut untuk menghindari risiko gelombang tinggi dan hujan petir.

Keselamatan di perairan menjadi prioritas utama menjelang periode pasang surut yang ekstrem.(*)

Sumber: Tribun Padang
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved