Kabupaten Pasaman Barat

Sambut Hari Bhayangkara Ke-79, Bazar Sembako Murah Polres Pasaman Barat Dikunjungi Ratusan Warga

"Untuk selisih harga kita antara Rp5 ribu sampai Rp7 ribu dari masing-masing item," ungkapnya.

Penulis: Ahmad Romi | Editor: Rezi Azwar
Dokumentasi/Polres Pasaman Barat
BAZAR SEMBAKO MURAH- Kapolres Pasaman Barat AKBP Agung Tribawanto, didampingi Kabag Ops Kompol Muzhendra, dan jajaran saat meninjau langsung kegiatan bazar murah di Mapolres setempat. Melalui bazar sembako murah ini, masyarakat bisa mendapatkan sembako dan kebutuhan pokok lainnya dengan harga yang lebih murah dari harga pasaran. 

TRIBUNPADANG COM, PASAMAN BARAT – Polres Pasaman Barat, Sumatera Barat menggelar kegiatan bazar murah sembako dalam rangka memeriahkan Hari Bhayangkara ke-79 tahun 2025, Senin (30/6/2025).

Dalam kegiatan tersebut, terlihat antusias ratusan masyarakat mendatangi lokasi bazar, untuk membeli kebutuhan bahan pokok dengan harga yang terjangkau di bawah harga pasaran.

“Kegiatan ini kami gelar untuk memberikan manfaat langsung kepada masyarakat," kata Kapolres Pasaman Barat AKBP Agung Tribawanto, didampingi Kabag Ops Kompol Muzhendra kepada TribunPadang.com di Simpang Empat, Senin.

Ia mengatakan, melalui bazar sembako murah ini, masyarakat bisa mendapatkan sembako dan kebutuhan pokok lainnya dengan harga yang lebih murah dari harga pasaran.

Baca juga: Jalur Prestasi dan Non Akademik SPMB 2025 Segera Tutup, 321 Siswa Mendaftar di SMAN 1 Bukittinggi

Selain itu, kegiatan ini juga sebagai bentuk dukungan kami terhadap pelaku UMKM lokal.

Disebutkan, selama kegiatan bazar berlangsung, pihaknya menyediakan semua bahan kebutuhan pokok sebanyak dua ton beras.

Kemudian, 200 papan telur ayam, 50 kilogram tepung terigu, 50 kilogram gula pasir, 100 kilogram minyak goreng, 70 papan telur bebek dan 20 kilogram ikan asin.

"Selain kebutuhan pokok, kita juga menyediakan aneka kue jajanan pasar dari UMKM Bhayangkari Cabang Pasaman Barat," sebutnya.

Baca juga: Dua Pria di Lubeg Padang Ditangkap Polisi, Ditemukan Sabu dan Alat Isap

Semua itu ludes diborong oleh masyarakat yang datang silih berganti ke lokasi untuk membeli dengan harga yang jauh lebih murah dari harga pasaran.

"Untuk selisih harga kita antara Rp5 ribu sampai Rp7 ribu dari masing-masing item," ungkapnya.

Dijelaskan, adapun tujuan dilaksanakan bazar sembako murah adalah sebagai bentuk memberikan pelayanan dan meringankan beban masyarakat untuk mendapatkan kebutuhan bahan pokok di bawah harga pasaran.

"Selain itu, kegiatan ini juga sebagai meningkatkan silaturahmi, sehingga selama 79 tahun pengabdian Polri dapat dirasakan oleh seluruh masyarakat," tukasnya. (TribunPadang.com/Ahmad Romi)

Sumber: Tribun Padang
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved