Kabupaten Pasaman Barat

Bupati dan Kapolres Serahkan Piagam Penghargaan kepada Pocil Polres Pasaman Barat

Bupati Pasaman Barat (Pasbar) Yulianto bersama Kapolres Pasbar AKBP Agung Tribawanto menyerahkan piagam penghargaan kepada anggota Polisi

Penulis: Ahmad Romi | Editor: Rahmadi
Ist
POCIL PASAMAN BARAT - Kapolres Pasaman Barat AKBP Agung Tribawanto didampingi Bupati Yulianto saat menyerahkan piagam penghargaan kepada Pocil di Halaman Mapolres setempat, Senin (6/10/2025). Selain kepada para Pocil, piagam penghargaan dan uang pembinaan juga diberikan kepada para pelatih, kepala sekolah dan Dinas Pendidikan Kabupaten Pasaman Barat. 

TRIBUNPADANG.COM, PASAMAN BARAT - Bupati Pasaman Barat (Pasbar) Yulianto bersama Kapolres Pasbar AKBP Agung Tribawanto menyerahkan piagam penghargaan kepada anggota Polisi Cilik (Pocil) Polres Pasbar, Senin (6/10/2025), di halaman Mako Polres setempat. 

Penghargaan itu diberikan atas keberhasilan Pocil Polres Pasbar meraih Juara I Lomba Polisi Cilik se-Provinsi Sumatera Barat yang diselenggarakan oleh Direktorat Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Sumatera Barat dalam rangka memperingati HUT ke-70 Lalu Lintas Tahun 2025 pada September lalu.

Selain kepada para Pocil, piagam penghargaan dan uang pembinaan juga diberikan kepada para pelatih, kepala sekolah dan Dinas Pendidikan Kabupaten Pasaman Barat.

Dalam sambutannya, Bupati Yulianto yang didampingi Kapolres Pasbar AKBP Agung Tribawanto menyampaikan apresiasi dan rasa bangga atas prestasi Pocil Pasbar yang telah mengharumkan nama daerah di tingkat provinsi. 

Ia berharap para Pocil terus bersemangat dalam meraih cita-cita dan menjaga kedisiplinan.

Baca juga: Ketua PKK Kabupaten Sijunjung Dukung Program Bangga Kencana Wujudkan Keluarga Berkualitas

“Ini merupakan hal yang luar biasa. Kami sangat bangga dan berharap ke depan Pocil Pasbar dapat menjadi polisi dan pemimpin bangsa yang sesungguhnya, dengan disiplin serta komitmen yang tinggi," katanya di Simpang Empat, Senin.

Ditambahkan, dimana Pocil Pasbar telah banyak meraih kemenangan di berbagai event. 

"Mari kita persiapkan diri untuk ajang yang lebih besar. Pemkab memberikan piagam ini sebagai bentuk apresiasi dan kenang-kenangan bagi anak-anak kami,” ujar Yulianto.

Lebih lanjut, bupati juga menyampaikan terima kasih kepada Polres Pasbar di bawah kepemimpinan AKBP Agung Tribawanto beserta jajaran, yang telah melaksanakan berbagai kegiatan yang langsung menyentuh masyarakat.

"Ucapan terima kasih juga disampaikan kepada pihak sekolah, para pelatih, serta para orang tua yang telah mendukung penuh Pocil Pasbar hingga mampu menorehkan berbagai prestasi membanggakan," ungkapnya.

Baca juga: Ketua DPRD Padang Minta SPPG Batasi Masak MBG 2 Ribu Porsi, Khawatir Makanan Cepat Basi

Ditambahkan Kapolres Pasaman Barat AKBP Agung Tribawanto, ia juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pihak yang ikut dalam suksesnya perlombaan ini.

"Terima kasih atas dukungan dan sumbangsih semua pihak, tentu harapan kita anak-anak kita ini nantinya bisa kembali meraih kemenangan di ajang Nasional," pungkasnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Badan Kesbangpol Pasbar Yosmar Difia, jajaran Polres Pasbar, perwakilan Dinas Pendidikan dan para orang tua serta sejumlah pemangku kepentingan terkait lainnya.(*)

 

Sumber: Tribun Padang
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved