Berita Populer

POPULER PADANG: Rumah Hanyut saat Banjir dan Truk Terperosok ke Jurang di Sitinjau Lauik

Rumah hanyut, dapur roboh, isi rumah porak poranda terdampak banjir di Banuaran Kota Padang Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) pada Kamis (7/3/2024).

Editor: Rahmadi
TribunPadang.com/Wahyu Bahar
Warga Banuaran Kota Padang, Linda (57) termenung melihat kondisi rumahnya yang berserakan usai diterjang banjir, Jumat (8/3/2024) sore. 

Ia bercerita, terjangan banjir menurutnya terjadi dua kali. Sekitar pukul 16.00 WIB lebih, banjir sudah menggenangi dan Linda berusaha menyapu banjir.

"Tiba lagi terjangan banjir itu sekitar setengah jam setelahnya, dari selokan melimpah dan juga dari sungai," kata dia lagi.

Perempuan yang sehari-hari menjual pakaian bekas itu pasrah berharap bantuan datang dari pemerintah ataupun dari dermawan.

"Menyerah saja apa yang mau dikasih, kalau dikasih karpet buat tidur boleh, pakaian juga," imbuh Linda.

Warga lainnya, Yuliana tengah menyapu lumpur di rumahnya pada Jumat (8/3/2024) sore. Meski lelah, ia memaksakan tubuhnya untuk terus membersihkan rumah pascabanjir.

Ia harus siaga, selain memikirkan diri dan anaknya, Yuliana juga merawat ayahnya yang tengah sakit.

Saat banjir kemarin, ia perlahan membimbing ayahnya ke tempat yang lebih tinggi. Begitu juga dengan anaknya.

Banjir mulai reda, ia, anak, dan ayahnya kembali ke rumah. Ayahnya lalu tidur di atas meja kayu. "Mengingat ayah lagi sakit, kami pasang kelambu seadanya, yang ditautkan ke atap rumah," katanya.

Isi rumah Yuliana yang berserakan perlahan dibersihkan. Adapun dapurnya rusak dengan kondisi dindingnya yang jebol.

"Banyak yang kami butuhkan, karpet untuk tidur, gula, minyak goreng, beras, pakaian juga karena hanya ada baju yang dipakai sejak semalam," sebutnya.

Musnimar (53), butuh bantuan pemerintah, utamanya untuk kebutuhan tiga orang cucunya. Tiga cucu Musnimar saat ini mengenyam bangku sekolah. Ketiganya masih SD.

Karena banjir, semua pakaian sekolah cucunya hanyut tiada yang tersisa.

"Kami butuh baju sekolah untuk cucu, selain baju sepatu mereka juga hanyut belum ketemu. Kami juga baju harian juga," ujarnya.

Adapun saat ini dapur rumahnya juga rebah karena diterjang banjir. Kemarin, katanya, ketinggian air bisa mencapai dua meter. Saat itu, ia mengungsi di rumah tetangga.

Tangkapan layar satu unit truk masuk sungai di Sitinjau Lauik
Tangkapan layar satu unit truk masuk sungai di Sitinjau Lauik (istimewa)

2. Diduga Rem Blong, Satu Unit Truk Terperosok Masuk Sungai di Sitinjau Lauik

Sumber: Tribun Padang
Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved