Kabupaten Padang Pariaman

Baznas Padang Pariaman Salurkan Zakat Rp2,025 Miliar, 8.723 Orang Terima Manfaat

Baznas Padang Pariaman menyalurkan zakat senilai Rp2,025 miliar kepada 8.723 penerima manfaat dalam program Ramadhan Berkah 1446 H.

Penulis: Panji Rahmat | Editor: Rahmadi
Pemkab Padang Pariaman
BAZNAS PADANG PARIAMAN - Bupati Padang Pariaman bersama Baznas Kabupaten Padang Pariaman menyalurkan bantuan zakat senilai Rp2,025 miliar kepada 8.723 penerima manfaat dalam program Ramadhan Berkah 1446 H, Kamis (13/3/2025). Penyaluran zakat ini merupakan komitmen Baznas Padang Pariaman dalam memanfaatkan dana zakat untuk kemaslahatan umat, terutama di bulan suci Ramadan. 

TRIBUNPADANG.COM, PADANG PARIAMAN – Baznas Padang Pariaman menyalurkan zakat senilai Rp2,025 miliar kepada 8.723 penerima manfaat dalam program Ramadhan Berkah 1446 H.

Penyerahan zakat dilakukan secara simbolis oleh Bupati Padang Pariaman, John Kenedy Azis (JKA), di Masjid Raya IKK Padang Pariaman, Kamis (14/3/2025). 

Bantuan diberikan kepada imam, khatib, bilal, guru mengaji, pengurus TPA/TPSQ, MDTA, pimpinan pondok pesantren, anak panti asuhan, tenaga honorer, wartawan, veteran, dan kelompok masyarakat lainnya.

Selain itu, Baznas juga menyalurkan zakat fitrah kepada 100 penerima per kecamatan di Kabupaten Padang Pariaman.

Bupati JKA, yang akrab disapa Ajo, menyampaikan harapannya agar bantuan ini dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh para penerima. 

“Semoga bantuan ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi semua penerima dan digunakan dengan sebaik-baiknya,” ujarnya.

Baca juga: Baznas Sawahlunto Tetapkan Besaran Zakat Fitrah dan Fidya Tahun 2025, Tertinggi Rp47 Ribu

Ia juga mengajak seluruh elemen masyarakat, termasuk perantau, pejabat negara, dan masyarakat umum, untuk turut serta dalam penghimpunan dan penyaluran zakat, infak, dan sedekah melalui Baznas.

“Dukungan dan partisipasi dari seluruh elemen masyarakat sangat diperlukan untuk meningkatkan kesejahteraan umat,” tegasnya.

JKA mengapresiasi peran Baznas Padang Pariaman yang dinilai sangat responsif dalam membantu masyarakat, termasuk saat terjadi musibah kebakaran di Nagari Kudu Gantiang. 

“Keberadaan Baznas Padang Pariaman sangat membantu di tengah-tengah masyarakat, terutama dalam merespons berbagai permasalahan sosial dengan cepat,” ucapnya.

Sementara itu, Ketua Baznas Padang Pariaman, Rahmat Tuangku Sulaiman, dalam laporannya menyebutkan bahwa program Ramadhan Berkah tahun ini menyalurkan dana sebesar Rp2,025.400.000 untuk 8.723 penerima manfaat. 

Baca juga: Zakat Fitrah Kota Solok dan Besaran Fidyah Ditetapkan, Berikut Rincian Lengkapnya

“Melalui program ini, kami berharap dapat membantu meringankan beban masyarakat dan meningkatkan kesejahteraan mereka,” ujarnya.

Rahmat juga menekankan pentingnya peran tokoh agama, guru mengaji, dan pimpinan pondok pesantren dalam mengatasi masalah sosial, termasuk memberantas buta huruf Alquran.

 “Tokoh agama dan guru mengaji memiliki peran strategis dalam membimbing masyarakat, terutama dalam meningkatkan pemahaman agama dan moral,” imbuhnya.

Program Ramadhan Berkah ini diharapkan tidak hanya memberikan bantuan material, tetapi juga mendorong peningkatan kualitas hidup masyarakat. 

Dengan semakin besar dana zakat yang terkumpul, Baznas Padang Pariaman berkomitmen untuk terus memperluas program-program pengentasan kemiskinan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat.

Baca juga: Besaran Zakat Fitrah 2025 dan Fidyah di Kabupaten Solok Selatan, Dibagi 3 Kategori

“Semoga dengan semakin besar pengumpulan zakat, kita dapat melakukan lebih banyak program untuk mengentaskan kemiskinan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” pungkas Rahmat.

Penyaluran zakat ini menjadi bukti nyata komitmen Baznas Padang Pariaman dalam memanfaatkan dana zakat untuk kemaslahatan umat, terutama di bulan suci Ramadan yang penuh berkah.(*)

 

Sumber: Tribun Padang
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved