Kabupaten Kepulauan Mentawai
Ketersediaan Air Bersih Jadi Impian Masyarakat Muara Siberut Kepulauan Mentawai
Ketersediaan air bersih menjadi impian bagi masyarakat Desa Muara Siberut, Kecamatan Siberut Selatan, Kepulauan Mentawai, Sumatera Barat.
Penulis: Wahyu Bahar | Editor: Fuadi Zikri
Sejak ia menjabat dua tahun yang lalu, masyarakat kerap menyampaikan keluhan terkait air bersih kepadanya.
"Air bersih memang sangat butuh, sudah ada pembangunan untuk itu tapi tidak aktif, hanya tergantung curah hujan, tapi di sini ada titik-titik telaga yang bisa mengalir, tapi tidak mengalir ke rumah masyarakat," ujar Andria ditemui di salah satu warung di Desa Muara Siberut.
"Ini ada yang dibangun, ada empat titik yang sudah ada bekas pembangunan air bersih, tapi tak maksimal, sebelum menjabat juga sudah seperti ini, ini diajukan ke kabupaten kurang dari lima tahun ini," tambahnya.
Sementara, lanjut Andria, anggaran di desa juga tidak memadai untuk menyediakan air bersih untuk Muara Siberut.
Di samping itu, Kades membeberkan, untuk infrastruktur jalan di Muara Siberut sudah cukup memadai. Apalagi daerahnya berada di pinggir dan tempat transit kapal.
Begitu juga untuk penerangan di Muara Siberut sudah ada, namun juga belum maksimal.
Muara Siberut, jelas dia merupakan sentral ekonomi di Siberut Selatan. Aktivitas keluar masuk barang dari Siberut Selatan dan daerah lain terjadi di Pasar Muara Siberut.

Baca juga: Pengabdian Nakes Sinaka Pagai Selatan Kepulauan Mentawai di Tengah Keterbatasan
Andria menuturkan, Muara Siberut juga daerah heterogen, dimana dihuni beragam suku, baik itu Minang (Pariaman hingga Pesisir Selatan), Nias, Batak, Jawa dan penduduk asli Mentawai.
Secara umum, ucapnya, profesi masyarakat di Muara Siberut ialah nelayan, petani/pekebun pinang, cengkeh, hingga pedagang.
Untuk diketahui juga, Desa Muara Siberut berjarak sekitar lima kilometer dari pelabuhan Maileppet Siberut Selatan.
________________
Baca berita TribunPadang.com terbaru di Google News
Wamen ESDM Ungkap Masyarakat Mentawai Masih Bergantung pada Minyak Tanah, Dorong Konversi ke LPG |
![]() |
---|
Longboat Pemancing Mati Mesin di Perairan Pulau Siruamata Kepulauan Mentawai, SAR Lakukan Evakuasi |
![]() |
---|
Polisi Ungkap Dugaan Penimbunan BBM Subsidi di Mentawai: Tangkap 2 Pelaku, Sita 1.400 L Pertalite |
![]() |
---|
LBH Padang Hadirkan Posko Layanan Bantuan Hukum Gratis di Kabupaten Kepulauan Mentawai |
![]() |
---|
Kapal Mesin Mati saat Cari Ikan di Perairan Mentawai, Nelayan Asal Pessel Dievakuasi Tim SAR |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.