Workshop Extended Body Gerakkan Talenta Tari Sumbar Lewat Program MTN Seni Budaya

Program Workshop Extended Body digelar di Padang Panjang, Sumatera Barat sebagai bagian dari MTN Seni Budaya untuk

Editor: Rahmadi
Ist
MTN SENI BUDAYA - Program Workshop Extended Body digelar di Padang Panjang, Sumatera Barat sebagai bagian dari MTN Seni Budaya untuk memperkuat kapasitas talenta tari di Sumatera Barat. 

“Di MTN AsahBakat belajar berkolaborasi bersama dengan semua peserta dari beberapa kalangan. Bagaimana pengolahan gerak yang baik terhadap tubuh sehingga dalam berkarya bisa melahirkan suatu komposisi karya yang bisa dirasakan oleh pendukung karya dan penonton,” ungkap Syifa.

Baca juga: VIRAL Republik Irlandia Menang Dramatis Atas Hungaria The Boys in Green Bungkam Stadion Puskas Arena

Direktur Festival MenTari, Susas Rita Loravianti, menambahkan bahwa diharapkan kegiatan Workshop Extended Body ini menjadi ajang pertukaran ide sekaligus sarana pengembangan metode penciptaan karya yang inovatif. 

“Workshop ini menghadirkan dua pemateri yang berbagi pengalaman dan praktik artistik mereka dalam mengeksplorasi tubuh, ruang, dan kesadaran gerak. Melalui workshop ini, diharapkan peserta dapat memperluas pemahaman tentang tubuh sebagai medium ekspresi yang dinamis, serta menemukan pendekatan baru dalam penciptaan karya seni yang kontekstual dan inovatif. Konsep Extended Body bukan hanya memperluas gerak fisik, melainkan juga memperluas kesadaran tubuh terhadap ruang, teknologi, dan interaksi sosial dalam praktik artistik masa kini. Kami berharap kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut dan menginspirasi lebih banyak seniman,” ujarnya.

Melalui kolaborasi ini, Festival MenTari dan MTN Seni Budaya memperkuat posisi Padang Panjang sebagai salah satu pusat pengembangan talenta seni tari di Indonesia, tempat para koreografer dan komposer muda dapat belajar, berbagi, dan tumbuh bersama dalam semangat kebudayaan.

Festival MenTari merupakan ruang berkarya yang diinisiasi oleh SEKOCI (Serikat Koreografer Cahaya Indonesia) sejak tahun 2021 sebagai wujud kepedulian terhadap keberlanjutan dunia tari di Sumatra Barat.

Festival ini berfokus pada pengembangan kapasitas dan pengetahuan seniman tari muda, membangun ekosistem penciptaan tari, serta memperkuat jejaring antar seniman di Indonesia melalui kolaborasi dengan Yayasan Seni Tari Indonesia (YSTI).

Baca juga: Hasil Nigeria Vs RD Kongo: Timnas yang Diperkuat Aaron Wan-Bissaka Hentikan Elang Super Afrika

Dalam pelaksanaannya, Festival MenTari melibatkan seniman multidisipliner (tari, rupa, musik, teater, sastra, dan kuratorial) serta akademisi dari berbagai perguruan tinggi, termasuk ISI Padang Panjang dan Universitas Negeri Padang, sebagai mitra penting. 

Hingga kini, Festival MenTari telah menjadi wadah inklusif bagi puluhan koreografer muda untuk bereksperimen, menciptakan karya inovatif, dan memperluas apresiasi masyarakat terhadap seni pertunjukan tari melalui pertunjukan, workshop, webinar, dan diskusi.

Manajemen Talenta Nasional (MTN) Seni Budaya adalah program prioritas nasional yang dikelola oleh Kementerian Kebudayaan.

MTN Seni Budaya bertujuan untuk menjaring, mengembangkan, dan mempromosikan talenta seni budaya Indonesia secara terstruktur dan berkelanjutan. MTN Seni Budaya menghubungkan talenta dengan berbagai peluangpengembangan kapasitas dan akses pasar, baik di tingkat nasional maupun global.(*)

 

 

Sumber: Tribun Padang
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved