Harga Bahan Pokok
Harga Bahan Pokok di Bukittinggi Stabil Saat Libur Idul Adha 2025
Harga bahan pokok di Bukittinggi terpantau stabil selama libur Idul Adha 2025, berdasarkan pemantauan di Pasar Aur Kuning.
Penulis: Muhammad Iqbal | Editor: Rahmadi
TRIBUNPADANG.COM, BUKITTINGGI – Harga bahan pokok di Bukittinggi terpantau stabil selama libur Idul Adha 2025, berdasarkan pemantauan di Pasar Aur Kuning.
Hal itu diungkapkan oleh Kepala Dinas Pertanian dan Pangan Bukittinggi, Hendry saat memberikan keterangan kepada Tribunpadang.com, Minggu (8/6/2025).
Hendry menyebut bahwa pada libur Idul Adha 2025, harga bahan pokok di Pasar Aur Kuning Bukittinggi cenderung stabil.
"Sebelumnya bawang merah, bawang putih dan cabai merah keriting mengalami kenaikan," kata Hendry.
Hingga sekarang, ujar Hendry, harga bahan pokok masih sama dan belum ada kenaikan di Pasar Aur Kuning Bukittinggi.
Baca juga: Detik-Detik ODGJ di Palembayan Agam Bakar Rumah Usai Tolak Minum Obat dari Ibu, Kerugian Rp100 Juta
Kendati demikian, harga cabai merah keriting mengalami penurunan hingga Rp.27.000 per kilogram.
"Penurunan harga cabai merah keriting berkisar Rp. 4.700," terang Hendry.
Sementara itu, untuk harga bawang merah terpantau di angka Rp. 31.000.
Lalu, harga bawang putih di Pasar Aur Kuning Bukittinggi berada di angka Rp. 32.300.
"Untuk harga bawang stabil dan sempat naik pada Rabu, 4 Juni 2025 lalu," jelasnya.
Baca juga: Update Marquez Menangi Sprint Race MotoGP Aragon 2025, Nikmati Arena Favorit di Sirkuit MotorLand
"Bawang merah naik Rp. 1.700 dan bawang putih Rp. 700 per tanggal 4 Juni 2025," tambahnya.
Hendry melanjutkan, untuk harga bahan pokok lainnya juga normal.
Harga daging sapi murni masih berada di angka Rp. 145.000 per kilogram dan daging ayam ras Rp. 35.700.
"Sedangkan harga minyak curah Rp. 15.600 dan minyak kemasan Rp. 19.700," ucapnya.(*)
| Stok Menipis dan Gagal Panen Sebabkan Harga Cabai Merah di Padang Melonjak |
|
|---|
| Update Harga Sembako di Pasar Raya Padang: Sejumlah Komoditi Cabai Naik, Harga Bawang Stabil |
|
|---|
| Harga Cabai Merah dan Bawang Putih Turun di Pasar Bawah Bukittinggi |
|
|---|
| Harga Bawang Putih di Sijunjung Masih Stabil di Tengah Turunnya Harga Bawang Merah |
|
|---|
| Harga Beras di Sijunjung Turun Jadi Rp16.500 per Kilo, Stok Panen Mulai Melimpah |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.