Berita Populer Padang
POPULER PADANG: Mobil Mogok di Tengah Perlintasan Kereta Api dan Pencuri Motor di RSUP M Djamil
Berikut ini berita Populer Padang yang telah tayang selama 24 jam terakhir di Tribun Padang. Ada berita tentang Mogok di Tengah Perlintasan
TRIBUNPADANG.COM - Berikut ini berita Populer Padang yang telah tayang selama 24 jam terakhir di Tribun Padang.
Ada berita tentang Mogok di Tengah Perlintasan, Sebuah Mobil di Padang Sumbar Dihantam Kereta Api Bandara.
Kemudian berita tentang Pencuri yang Viral Dorong Motor Aerox di RSUP M Djamil Padang Akhirnya Ditangkap Polisi.
Baca berita selengkapnya :
1.Satu unit mobil tiba-tiba mogok di perlintasan resmi terjaga, sehingga terjadi kecelakaan lalu lintas dengan KA (B31) Minangkabau Ekspres relasi BIM - Pulau Air.
Akibat kejadian tersebut, PT Kereta Api Indonesia (Persero) Divisi Regional II Sumatera Barat menyesalkan terjadinya kecelakaan lalu lintas antara KA (B31) Minangkabau Ekspres relasi BIM - Pulau Air dengan satu unit mobil.
Peristiwa tersebut terjadi di perlintasan resmi terjaga pada km 13+100 antara Padang - Tabing pada Sabtu (14/12) pukul 19.45 WIB.
Baca juga: Pesan Menteri Kebudayaan Fadli Zon untuk Andi Achmad Dara saat Batagak Penghulu di Koto Gadang Agam
Kahumas KAI Divisi Regional II Sumatera Barat, M As’ad Habibuddin, mengatakan KA (B31) Minangkabau Ekspres tidak mengalami kerusakan.
"Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, karena mobil tersebut sebelum tertemper KA, mengalami mogok," kata M As’ad Habibuddin, Minggu (15/12/2024).
Ia menjelaskan, untuk penumpang mobil yang mengalami mogok tersebut berhasil keluar dari kendaraan.
"Petugas perlintasan juga telah meminta masyarakat untuk turut membantu mendorong mobil tersebut agar keluar dari jalur KA," ujarnya.
Namun tidak cukup berhasil dan akhirnya mobil tersebut tertemper kereta api.
Baca juga: Tren Kemenangan Persebaya Surabaya Terhenti oleh Semen Padang di GOR H Agus Salim
"KA (B31) Minangkabau Ekspres kemudian melanjutkan perjalanan kembali pada pukul 19.50 WIB. Atau andil keterlambatan 5 menit," kata M As’ad Habibuddin.
Dirinya meminta kepada seluruh pengguna jalan agar mengecek kembali kondisi mobil, agar tidak mengalami mogok di rel kereta api.
"Kereta api memiliki jalur tersendiri dan tidak dapat berhenti secara tiba-tiba," ungkapnya.
| 3 Berita Populer Padang: Renovasi Gor H Agus Salim, Kamar Warga Kemasukan Musang, Tradisi Serak Gulo |
|
|---|
| 3 Berita Populer Padang: Siaga Menghadapi Banjir, Pohon Kelapa Tumbang, Kucing Terjebak di Sumur |
|
|---|
| 3 Berita Populer Padang: Damkar Evakuasi Ular dan Biawak, Residivis Pencurian Ditangkap Polisi |
|
|---|
| 4 BERITA POPULER PADANG: KLB Campak di Lubuk Lintah dan Maling HP Kepergok Warga di Pasar Ambacang |
|
|---|
| 4 BERITA POPULER PADANG: Pelaku Pengancaman Ditangkap dan Kasus Campak di Puskesmas Meningkat |
|
|---|
