Masyarakat Air Bangis Demo

Wabup Risnawanto Tawarkan Solusi Audiensi dengan Gubernur: Perwakilan Massa, yang Lain Pulang

Wakil Bupati Pasaman Barat, Risnawanto mengaku akan memfasilitasi perwakilan pendemo warga Jorong Pigogah Patibubur, Nagari Air Bangis, Kecamatan Su..

Penulis: Rima Kurniati | Editor: Fuadi Zikri
TribunPadang.com/Rima Kurniati
Momen Wakil Bupati Pasaman Barat datang ke Masjid Raya Sumatera Barat menjemput massa aksi Air Bangis, Sabtu (5/8/2023). 

TRIBUNPADANG.COM, PADANG - Wakil Bupati Pasaman Barat, Risnawanto mengaku akan memfasilitasi perwakilan pendemo warga Jorong Pigogah Patibubur, Nagari Air Bangis, Kecamatan Sungai Beremas, Pasbar untuk bertemu Gubernur Sumatera Barat.

Menurut Risnawanto, solusi terbaik yang diberikan Pemkab Pasaman Barat ialah agar perwakilan pendemo berdialog dengan Gubernur, tidak mungkin seluruh warga.

"Sembari dicarikan solusi terbaik yang tidak ada urusan diperkenan pulang ke kampung kembali," ujar Risnawanto ditemui Sabtu (5/8/2023).

Baca juga: Hampir Seminggu Berdemo di Padang, Wabup Pasbar Risnawanto Minta Warga Air Bangis Pulang

Menurutnya, Pemkab Pasbar akan mengajukan usulan tersebut ke Gubernur Sumbat, Mahyeldi.

Soal pernyataan warga yang sempat diusir Bupati Pasbar, Risnawanto menyebut tidak benar, kepala daerah mana yang tidak sayang pada warganya.

"Tidak mungkin masyarakat diusir, ini bahasa-bahasa yang perlu kita luruskan," ujarnya.

Risnawanto mengatakan penyelesaian tuntutan warga Air Bangis juga perlu disesuaikan dengan aturan yang berlaku serta memerlukan waktu dan banyak pihak terlibat.

Ia juga memastikan, tidak akan ada warga Jorong Pigogah Patibubur, Nagari Air Bangis yang nasibnya terancam.

"Boleh nanti adik-adik wartawan kita lihat di Pigogah Patibubur," katanya.

Baca juga: Baru Jemput Pendemo di Hari Ke-6, Wakil Bupati Pasaman Barat Bantah karena Kedatangan Anies Baswedan

Sementara, soal enam warga yang ditangkap, Risnawanto mengaku itu juga bukan kewenangannya.

________________
Baca berita TribunPadang.com terbaru di Google News

Sumber: Tribun Padang
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved