Satu Tahun Kepemimpinan Suhatri Bur - Rahmang di Padang Pariaman, Bangkitkan Kembali UMKM

Satu tahun kepemimpinan Buapti dan Wakil Bupati Padang Pariaman Suhatri Bur - Rahmang telah membangkitkan kembali UMKM di Padang Pariaman

Penulis: Panji Rahmat | Editor: Mona Triana
TribunPadang.com/Panji Rahmat
Acara satu tahun kepemimpinan Suhatri Bur dan Rahmang di RM Lesehan Nara, Pantai Katapiang Padang Pariaman, Rabu (2/3/2022) 

Laporan Wartawan TribunPadang.com, Rahmat Panji

TRIBUNPADANG.COM, PADANG - Satu tahun kepemimpinan Bupati dan Wakil Bupati Padang Pariaman Suhatri Bur - Rahmang telah membangkitkan kembali UMKM di Padang Pariaman.

Hal ini disampaikan langsung oleh Bupati Padang Pariaman Suhatri Bur, dilantik pada 26 Februari 2021 lalu.

Ia langsung dihadapkan dengan kondisi Pandemi covid 19.

Baca juga: 15 Ribu Telur Ayam Ras Diterima Polres Padang Pariaman untuk Korban Gempa Pasaman Barat dan Pasaman

Baca juga: Pemkab Padang Pariaman akan Gali Potensi Pendapatan Asli Daerah dari Sektor Perizinan

Kondisi Pandemi covid 19 saat itu, memang berdampak pada roda ekonomi masyarakat termasuk UMKM hampir di seluruh daerah.

Namun berkat kesabaran dan kejeliannya, Suhatri Bur dan Rahmang lambat lain mampu mengembalikan roda tersebut terlebih di bidang UMKM.

Baca juga: Padang Pariaman Terpilih Gelar Program Pangan Aman BPOM, Libatkan 9 Sekolah 3 Nagari dan Satu Pasar

Baca juga: Pemkab Padang Pariaman Dorong Vendor, untuk Bangun Menara Telekomunikasi di Area Blank Spot

"Saat dilantik kami memang ingin sekali mensejahterakan kembali masyarakat Kabupaten Padang Pariaman, saat itu kami lihat kondisi UMKM sangat memprihatinkan," katanya saat memperingati satu tahun kepemimpinannya, Rabu (2/3/2022).

Melihat kondisi UMKM yang lesu dan bisa dibilang sudah tidak beroperasi lagi pada saat itu, Suhatri Bur mengambil alternatif untuk kembali menghidupkannya.

Baca juga: Sebanyak 60 SMP di Padang Pariaman Mendapat Akses Layanan Internet Gratis, Mulai Maret 2022

Baca juga: Dasawisma Anggrek I Korong Kampuang Tangah Padang Pariaman Masuk Nominasi Terbaik di Sumatera Barat

"Melihat kondisi tersebut kami mempersiapkan tempat-tempat pemasaran UMKM yang ada di Padang Pariaman," jelasnya di tengah jalannya acara yang berlangsung di Rumah Makan Lesehan Nara Pantai Katapiang, Padang Pariaman.

Selaku Bupati, Suhatri Bur mempersiapkan outlite-outlite pemasaran UMKM di Padang Pariaman dan bekerja sama dengan pihak luar.

Pihaknya menjalin kerja sama hingga pulau Jawa (Jakarta), pihak bandara dan dekranasda.

Tidak hanya itu pemerintahan Padang Pariaman juga membangun komitmen dengan ASITA Sumbar.

"Kami membangun komitmen dengan ASITA Sumbar, bagaimana caranya agar setiap bus yang mendatangi Sumbar, apabila melewati rute PADANG- Bukittinggi harus singgah di outlte yang disediakan oleh Dekranasda serta pihak lain yang berada di sekitar bandara," sebutnya.

Selain menghidupkan kembali UMKM, selama satu tahun kepemimpinan Suhatri Bur-Rahmang dalam angka juga sudah banyak perubahan yang telah mereka torehkan.

Di antaranya adalah laju Pertumbuhan Penduduk, terjadi penurunan dimana pada tahun 2020 sebesar 0.94 menjadi 0,74 pada tahun 2021.

Sumber: Tribun Padang
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved