BERITA POPULER

BERITA POPULER SUMBAR- Ayah Cabuli Putri Kandung hingga Lulusan Unand Nyaris Raih IPK Sempurna

Inilah deretan berita populer Sumatera Barat yang ada di TribunPadang.com sepanjang Minggu (30/6/2019) kemarin.

Penulis: Afrizal | Editor: afrizal
Tribun Medan/Shutterstock/mitha stock
Ilustrasi korban pencabulan 

BERITA POPULER SUMBAR- Ayah Cabuli Putri Kandung hingga Lulusan Unand Nyaris Raiuh IPK Sempurna

TRIBUNPADANG.COM - Sejumlah berita populer di TribunPadang.com bisa kembali Anda baca.

Berikut TribunPadang.com sajikan sejumlah populer di Sumbar selama Minggu (30/6/2019).

Berita ini bisa menjadi rujukan bagi Anda yang belum sempat melihat berita TribunPadang.com hari libur kemarin.

1. Pria cabuli ayah kandung di Kabupaten Solok

Seorang pria diamankan polisi, karena dugaan perkara tindak pidana persetubuhan terhadap anak atau perbuatan cabul.

Polres Solok Kota mengungkap dugaan atas tindak pidana perbuatan cabul ini berdasarkan laporan polisi, LP/184/B/VI/2019/Polres Solok Kota, (28/6/2019), tentang tindak pidana persetubuhan terhadap anak.

Informasi yang dihimpun TribunPadang.com, korban berinisial DJ (12).

Ilustrasi korban pencabulan
Ilustrasi korban pencabulan (SHUTTERSTOCK)

Pelaku atas dugaan tindak pidana tersebut berinisial N (45), yaitu ayah kandung dari korban sendiri.

Sebagai barang bukti pihak kepolisian mengamankan celana dan rok korban ketika kejadian sebagai barang bukti.

Kejadian ini diketahui terjadi di Kabupaten Solok, yang terjadi pada Jumat (7/6/2019) sekitar pukul 22.00 WIB.

Kapolres Solok Kota, AKBP Dony Setiawan melalui Paur Subbag Humas, Ipda Yesi membenarkan kejadian tersebut.

"Korban diketahui menghimpit dan menindih korban, dan mengancam akan bunuh apabila korban berteriak dan memberitahu orang lain," katanya, Minggu (30/6/2019).

Halaman selengkapnya KLIK di SINI

2. Wisudawan Unand nyaris raih IPK sempura 3,96

Wisuda merupakan momen manis yang ditunggu-tunggu oleh mahasiswa, baik program Sarjana maupun Diploma III.

Apalagi jika gelar gelar sarjana yang diperjuangkan ternyata mendapat predikat lulusan terbaik dengan IPK yang sempurna.

Dinna Fikriana Lulusan Terbaik Univesitas Andalas (Unand) yang Nyaris Raih IPK Sempurna
Dinna Fikriana Lulusan Terbaik Univesitas Andalas (Unand) yang Nyaris Raih IPK Sempurna (TribunPadang.com/RizkaDesriYusfita)

Dipanggil di hadapan ribuan wisudawan lain dan tamu undangan, maju ke depan dan bersalaman langsung dengan pimpinan kampus bisa jadi momen yang tak terlupakan.

Itulah yang dirasakan seorang mahasiswi kelahiran Batusangkar, 21 Agustus 1996 yang menamatkan masa studinya selama 3 tahun 9 bulan, Dinna Fikriana.

Dinna Fikriana dinobatkan sebagai peraih nilai tertinggi pada wisuda II Unand 2019 lulusan Fakultas Hukum dari prodi Ilmu Hukum.

Dinna Fikriana mendapatkan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) 3,96 dan membuatnya lulus dengan pujian.

"Saya grogi saat dipanggil dan maju ke depan karena merasa jadi pusat perhatian ribuan orang.

Halaman selengkapnya KLIK di SINI

3. Pohon depan SMP Maria Padang tumbang

Hujan lebat disertai angin kencang yang terjadi di Padang menyebabkan empat pohon tumbang.

Pohon tumbang di Padang ini bukan saja mengahmbat akses jalan namun juga menimpa rumah warga.

Hingga Minggu (30/6/2019) dini hari, petugas masih melakukan pembersihan sisa pohon tumbang.

Tim TRC membersihkan pohon tumbang di jalan Gereja depan SMP Maria, Belakang Tangsi, Kecamatan Padang Barat, Kota Padang, Sumatera Barat, Minggu (30/6/2019).
Tim TRC membersihkan pohon tumbang di jalan Gereja depan SMP Maria, Belakang Tangsi, Kecamatan Padang Barat, Kota Padang, Sumatera Barat, Minggu (30/6/2019). (istimewa)

Hujan yang disertai angin kencang turun di Kota Padang dari siang hingga sore hari, Sabtu (29/6/2019).

Akibatnya empat pohon tumbang, karena tidak tahan akibat angin kencang serta kondisi pohon yang sudah tua.

"Pada hari ini ada kejadian pohon tumbang," kata Kabid Kedaruratan BPBD Kota Padang, Sutan Hendra, Minggu (30/6/2019), dini hari.

Sampai pada pukul 1.30 WIB, tim TRC BPBD masih di lokasi terjadi pohon tumbang.

Halaman selengkapnya KLIK di SINI

4. PPDB Online SMA Sumbar

Seleksi Penerimaan Peserta Didik Baru atau PPDB Online 2019 di Sumatera Barat akan buka mulai 4 Juli 2019.

PPDB Online SMA 2019 dan SMK ini menerapkan sistem zonasi dengan pembagian 13 zona.

Calon peserta didik yang ikut PPDB Online SMA 2019 ini maupun untuk pilihan SMK bisa memilih 3 sekolah dalam zona sesuai asal sekolah.

PPDB Online SMA/SMK Sumbar di LINK ppdbsumbar.id Mulai 4 Juli 2019, Pahami Istilah Zona Gabungan
PPDB Online SMA/SMK Sumbar di LINK ppdbsumbar.id Mulai 4 Juli 2019, Pahami Istilah Zona Gabungan (Tangkapangambar/ppdbsumbar.id)

Agar tak salah saat mengisi formulir PPDB Online SMA 2019 nanti, hendaknya orang tua siswa maupun siswa sendiri juga memahami bagaimana sistem PPDB Online 2019.

TribunPadang.com lansir dari ppdbsumbar.go.id, seleksi PPDB Online 2019 dibedakan untuk tingkat SMA dan SMK.

Namun ada kesamaan dalam pilihan sekolah dimana calon siswa SMA maupun SMK bisa memilih 3 satuan pendidikan.

Seleksi Penerimaan Calon Peserta Didik SMA dilakukan berdasarkan :

Halaman selengkapnya KLIK di SINI

Sumber: Tribun Padang
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved