Super League

Duel Zona Degradasi, Semen Padang FC Bidik Poin Penuh di Kandang Persijap Jepara

Semen Padang FC membawa misi penting saat melakoni laga tandang menghadapi Persijap Jepara pada lanjutan BRI Super League

Penulis: Muhammad Afdal Afrianto | Editor: Rahmadi
SPFC
SEMEN PADANG FC - Pelatih Semen Padang FC, Dejan Antonic, bersama bek Ángelo Meneses memberikan keterangan pers jelang laga kontra Persijap Jepara di Stadion Gelora Bumi Kartini, Rabu (19/11/2025). 
Ringkasan Berita:
  •  Semen Padang FC membidik poin penuh saat tandang ke markas Persijap Jepara.
  • Duel dua tim zona bawah ini jadi laga krusial untuk keluar dari tekanan klasemen.
  • Dejan Antonic pastikan tim siap tempur meski dua pemain asing absen.
  • Ángelo Meneses sebut laga ini bisa jadi titik balik Semen Padang FC.
  • Target tim hanya satu: pulang dengan kemenangan.

 

TRIBUNPADANG.COM, PADANG – Semen Padang FC membawa misi penting saat melakoni laga tandang menghadapi Persijap Jepara pada lanjutan BRI Super League 2025/2026.

Duel dua tim yang sama-sama terdampar di zona degradasi itu akan berlangsung di Stadion Gelora Bumi Kartini, Jepara, Kamis (20/11/2025) pukul 15.30 WIB.

Menjelang pertandingan, pelatih kepala Semen Padang FC, Dejan Antonic, menegaskan bahwa seluruh pemainnya siap tempur demi mencuri poin penting dari kandang lawan.

Hal itu disampaikannya saat jumpa pers jelang pertandingan pada Rabu (19/11/2025).

Dejan menyebut persiapan tim berjalan normal tanpa banyak perubahan.

Baca juga: SK4 Padang Bongkar Bangunan Liar di Fasum Kubu Marapalam, Pemilik Abaikan Imbauan

Meskipun demikian, ia menilai pertandingan besok tidak akan mudah karena kedua tim sama-sama berada dalam kondisi sulit di papan bawah.

“Persiapan kita seperti biasa, tidak terlalu banyak berubah. Besok adalah pertandingan dua tim yang posisinya tidak bagus karena sama-sama di zona degradasi,” kata Dejan.

Menurutnya, Persijap akan tampil kuat di depan publik sendiri. Namun Semen Padang juga datang dengan tekad besar.

“Pertandingannya pasti berat. Persijap bagus main di kandangnya. Tapi kita juga punya kesempatan dan akan memanfaatkannya. Di latihan kemarin kita cari momen yang bagus agar bisa menang,” jelasnya.

Dejan menegaskan bahwa disiplin akan menjadi kunci dalam pertandingan ini.

Baca juga: Pembiayaan Industri Keuangan Non-Bank Sumbar Capai Rp5,57 T, Fintech Naik 56,97 Persen

“Siapa yang main disiplin, dia yang menang. Kami datang ke sini untuk mencuri poin. Karena poin itu sangat penting bagi kita,” tegasnya.

Pelatih asal Serbia itu memastikan semua pemain dalam kondisi siap, kecuali dua pemain asingnya absen.

“Semua pemain oke, tidak ada yang cedera atau kena kartu. Hanya Bruno Gomes dan Filepe Chaby yang tidak ikut dalam laga ini. Tapi kami percaya pemain lain bisa bekerja keras untuk Semen Padang,” katanya.

Untuk strategi, Dejan memastikan tidak ada perubahan besar.

Baca juga: Keluarga Ungkap Alasan Pasung ODGJ Padang Pariaman, Pasien Ngamuk Sampai Hancurkan Dinding Beton

“Kita tidak berubah terlalu banyak strategi dari pertandingan sebelumnya, hanya sedikit saja. Semoga kita menang besok,” ujarnya.

Sementara itu, bek asing Semen Padang, Ángelo Meneses, menegaskan bahwa seluruh pemain sudah sangat siap menghadapi laga krusial ini.

“Kita memiliki beberapa hari untuk mempersiapkan pertandingan ini. Saya pikir kita sudah siap untuk pertandingan besok,” ujarnya.

Ángelo menyebut tim fokus memperbaiki kesalahan-kesalahan yang terjadi di laga sebelumnya.

“Kita sudah memperbaiki beberapa aspek yang kurang bagus dan harus kita kerjakan besok. Ini laga penting untuk kedua tim,” jelasnya.

Baca juga: Pohon Tumbang Tutup Jalan Padang–Bukittinggi di Lembah Anai, Petugas Bergerak Cepat

Pemain asal Portugal itu menilai bahwa laga melawan Persijap bisa menjadi titik balik bagi Semen Padang FC.

“Permainan seperti ini, kita harus fokus dan memberikan yang maksimum untuk mencapai tiga poin. Karena tiga poin kadang-kadang bisa mengubah semuanya,” katanya.

Ángelo pun menegaskan target timnya saat ini hanya untuk menang.

“Jadi besok kita harus bisa memenangkan pertandingan ini,” tutupnya.(*)

 

Sumber: Tribun Padang
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved