Kecelakaan di Pasaman Barat
6 Korban Kecelakaan Maut Minibus di Pasaman Barat: 2 Meninggal, 3 Luka Berat, 1 Luka Ringan
Dua orang penumpang bus Pastra yang terlibat kecelakaan di Pasaman Barat, Sumatera Barat (Sumbar) pada Selasa (3/9/2024) dini hari dinyatakan ...
Penulis: Ahmad Romi | Editor: Fuadi Zikri
TRIBUNPADANG.COM, PASAMAN BARAT - Dua orang penumpang bus Pastra yang terlibat kecelakaan di Pasaman Barat, Sumatera Barat (Sumbar) pada Selasa (3/9/2024) dini hari dinyatakan meninggal dunia.
Korban berinisial RA (24) warga Sungai Rotan, Desa Batu Taba, Kabupaten Agam, Sumbar, mengalami luka robek pada paha kanan, hidung mengeluarkan darah, dan kepala bengkak.
Kemudian RP (7) warga Batu Sondet, Kecamatan Batahan, Kabupaten Mandailing Natal, Sumatera Utara (Sumut) yang telinganya keluar darah dan dinyatakan meninggal dunia di Rumah Sakit Ibnu Sina Simpang Empat.
Selain itu, penumpang lainnya yang mengalami luka berat di antaranya Leginem (48) warga Batu Sondet, Kecamatan Batahan, mengalami patah tangan kiri dan kaki serta tangan mengalami luka lecet.
Kemudian, Rizki Akbar (21) warga perumahan PT BPP Sungai Aur, Kecamatan Sungai Aur, Kabupaten Pasaman Barat, mengalami luka robek pada bagian kepala dan pipi.
Baca juga: BREAKING NEWS: Kecelakaan Maut di Pasaman Barat Sumbar Selasa Dini Hari, 2 Orang Meninggal Dunia
Selanjutnya Febri Naldi (23) warga Padang Timbalun, Kecamatan Sungai Aur, mengalami kaki kanan luka robek dan bagian leher sakit.
“Satu korban lainnya mengalami luka ringan yaitu atas nama Dhafa Aditiya (19) warga Pasar Lama, Kecamatan Sungai Beremas. Semua korban saat ini tengah dirawat di RSI Ibnu Sina Simpang Empat,” ungkap Kasat Lantas Polres Pasaman Barat, AKP M.Irsyad Fathur R di Simpang Empat, Selasa.
Untuk kerugian materil akibat kejadian ini ditaksir mencapai Rp50 juta. Dimana mobil minibus Merk Isuzu Pastra pecah lampu bagian depan, kaca depan pecah, pintu depan dan tengah peot, rangka depan bengkok, kok depan robek, dan bola stir goyang.
Sementara truk Hino hanya mengalami kerusakan pecah lampu bagian belakang dan bemper belakang peot.
_____
Baca berita terbaru di Saluran TribunPadang.com dan Google News
| Mitsubishi Fuso dan Pikap Carry Tabrakan di Pasaman Barat, Sopir Patah Tulang |
|
|---|
| Polisi Amankan Sopir Truk Usai Kecelakaan Maut di Sungai Aur Pasaman Barat, Dua Korban Tewas |
|
|---|
| Momen Pilu di Pasaman Barat, Kakak Beradik Tewas Setelah Diseruduk Truk, Ayahnya Kritis |
|
|---|
| Dua Penumpang Motor Tewas Terlindas Truk di Pasaman Barat, Polisi: Pengendara Luka Berat |
|
|---|
| Truk Sawit Tabrak Rumah Warga di Pasaman Barat Sumbar, Diduga Gara-Gara Kemudi Rusak |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.