Berita Populer

POPULER PADANG: Demo Tolak Putusan Mahkamah Konstitusi dan Macet Parah di Sitinjau Lauik

Ada berita tentang aksi demo tolak putusan MK terkait batas usia capres-cawapres dan macet parah di Sitinjau Lauik akibat jalan licin pasca truk batu

Editor: Rahmadi
TribunPadang.com/Rima Kurniati
Aksi protes mahasiswa yang mengatasnamakan Aliansi Mahasiswa Peduli Demokrasi di luar Kantor DPRD Sumbar diwarnai bakar ban, Jumat (20/10/2023). 

Sebelumnya, massa aksi yang berjumlah puluhan mahasiswa ini mulai demo di DPRD Sumbar sekitar pukul 15.00 WIB.

Mereka menyampaikan protes terkait putusan MK soal batas usia Capres dan Cawapres yang berusaja dibacakan empat hari lalu.

 

2. Jalan Licin Pasca Truk Batu Bara Terguling, Jalur Padang-Solok Sitinjau Lauik Macet Parah

Kemacetan panjang terjadi di Jalan Raya Padang-Solok akibat jalan licin pasca truk batu bara bermuatan 30 ton terguling di Padang.

Kemacetan parah ini terjadi tepatnya di Panorama I Sitinjau Lauik, Kelurahan Indarung, Kecamatan Lubuk Kilangan, Kota Padang, Provinsi Sumatera Barat (Sumbar).

Satu unit truk dengan nomor polisi BA 8149 JU bermuatan batu bara terbalik pada Kamis (19/10/2023) pagi hari.

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, tetapi akses lalu lintas menjadi terganggu dan menimbulkan kemacetan.

"Hari ini masih terjadi kemacetan panjang di kawasan Sitinjau Lauik," kata Firman Firdaus, salah satu masyarakat yang melewati jalur tersebut, Jumat (20/10/2023).

Ia mengatakan, kemacetan ini terjadi masih berkaitan dengan truk batu bara yang terbalik pada pagi hari kemarin.

"Untuk evakuasinya sudah tuntas, tetapi akses lalu lintas belum lancar," kata Firdaus Firman.

Baca juga: Macet Akibat Truk Batu Bara Terguling di Sitinjau Lauik Padang, Kendaraan Besar Tak Bisa Lewat

Firdaus Firman menyebutkan antrean kendaraan ini terjadi akibat jalan yang masih licin.

Sebelumnya diberitakan, akses lalu lintas Padang - Solok di Sitinjau Lauik pasca-kecelakaan tunggal truk bermuatan batu bara belum lancar hingga sore ini, Kamis (19/10/2023).

Kanit Gakkum Satlantas Polresta Padang, Iptu Arisman mengatakan, pihaknya memberlakukan buka tutup jalan.

Setiap pengendara yang datang dari Padang maupun Solok harus melintas secara bergantian.

Sumber: Tribun Padang
Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved