Longsor di Sitinjau Lauik
Hujan Lebat Guyur Kota Padang, Tanah Longsor Tutupi Badan Jalan di Sitinjau Lauik
Informasi dari Pusdalops BPBD Kota Padang, material longsor menimpa badan jalan dari kedua arah Padang dan Solok.
Penulis: Wahyu Bahar | Editor: Rahmadi
TRIBUNPADANG.COM, PADANG- Hujan lebat yang melanda wilayah Kota Padang dan sekitarnya mengakibatkan tanah longsor di Sitinjau Lauik, Senin (23/1/2023) sore.
Informasi dari Pusdalops BPBD Kota Padang, material longsor menimpa badan jalan dari kedua arah Padang dan Solok.
Saat ini, arus lalu lintas lumpuh total dari kedua arah.
Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Sumatera Barat (Sumbar), Rumainur membenarkan bahwa telah terjadi tanah longsor di Sitinjau Lauik.
"Iya informasinya memang terjadi longsor," kata dia,
Baca juga: Rusak Akibat Longsor, Pemkab Solok Minta TPA Jujutan Segera Diperbaiki
Kata dia, karena jalan tersebut jalan nasional, maka yang mengerjakannya ialah dari Kementerian PUPR.
"Kami masih koordinasi dengan BPBD Padang, untuk laporan resminya nanti saya bagikan," kata dia.
Sementara itu, ketua YouTuber Sitinjau Lauik, Bintang mengatakan, berdasarkan informasi dari rekannya bahwa memang ada kejadian tanah longsor di dekat Panorama 1.
Kata dia, lokasi longsor itu berada di jalan sebelum tanjakan ekstrem Panorama 1 kalau dari arah Kota Padang.
"Informasi tadi nelpon kawan memang ada longsor, lokasinya di dekat pencucian mobil terakhir di Sitinjau," kata Bintang.(*)
Baca juga: Sehari Pasca Kejadian, Longsor Timbun Jalan di Kecamatan Padang Selatan Belum Dibersihkan
Jalur Padang Solok Mulai Terurai, Arus Lalu-lintas di Panorama 1 Sitinjau Lauik Sudah Bisa Dilewati |
![]() |
---|
Update Kondisi Longsor di Sitinjau Lauik: Terjadi Kemacetan Cukup Panjang, Motor Sudah Bisa Lewat |
![]() |
---|
Longsor di Sitinjau Lauik, Satlantas Polres Solok Kirim Personel ke Perbatasan Solok-Padang |
![]() |
---|
Longsor di Sitinjau Lauik, TRC Semen Padang Bawa Gergaji Mesin, Motor Sudah Bisa Lewat |
![]() |
---|
Sitinjau Lauik Longsor, Polisi Imbau Pengendara Cari Jalur Alternatif Padang-Solok |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.