Kota Padang
Wali Kota Hendri Septa Sebut 18 Persen Stunting di Padang, Berharap Turun hingga 14 Persen
Hendri Septa selaku Walikota Padang, sebut persentase angka stunting di Kota Padang masih rendah, Rabu (27/7/2022).
Penulis: Rezi Azwar | Editor: Emil Mahmud
TRIBUNPADANG.COM, PADANG - Hendri Septa selaku Walikota Padang, sebut persentase angka stunting di Kota Padang masih rendah, Rabu (27/7/2022).
Hal itu dikatakan oleh Hendri Septa pada saat menyerahkan bantuan peralatan memasak kepada Kelompok Usaha Bersama (KUBE).
"Kami juga ada Program Sumur Ganting dari Kecamatan Padang Timur. Seluruh masyarakat Padang Timur menjalankan gerakan nol stunting," kata Hendri Septa.
Ia menjelaskan kasus stunting adalah pertumbuhan anak yang tidak sesuai dengan umurnya atau terhambatnya pertumbuhan fisik dari seorang anak.
"Stunting adalah sebuah hal yang terjadi saat ini, dimana anak-anak ini tumbuh tidak sesuai dengan umurnya. Artinya gizi mereka kurang terperhatikan," kata Hendri Septa.
Pada kesempatan ini, Hendri Septa memberi pesan kepada seluruh masyarakat untuk menjaga kesehatan gizi pada diri orang tuanya sendiri dan setelahnya memikirkan anak-anak.
Ia berharap menjaga kesehatan anak sedari masih dalam bentuk janin, sewaktu dilahirkan atau disusui air susu ibunya sampai mereka menginjak dewasa.
"Ini yang perlu menjadi perhatian kita semua. Karena di Kota Padang berdasarkan data dari BKKBN Sumbar, persentase stunting kita 18 persen," kata Hendri Septa.
Ia menyebutkan, angka tersebut terbilang masih rendah. "Harapan Bapak Presiden, untuk bagaimana secara nasional seluruh daerah mencapai 14 persen," katanya.
Oleh karena itu, penurunan angka stunting masih menjadi pekerjaan rumah bagi Pemerintah Kota Padang.( TribunPadang.com, Rezi Azwar)
BalasTeruskan
