Iklan Penjualan Pulau di Mentawai
Iklan Pulau A-Frames di Mentawai Dijual, DKP Sumbar: Kalau Disewa Boleh, tapi Harus Ikuti Prosedur
Pulau A-Frames (nama asli, "Pulau Panangalat") yang ada di Kepulauan Mentawai Sumbar menjadi perbincangan masyarakat luas setelah dikabarkan dijual di
Penulis: Rizka Desri Yusfita | Editor: Emil Mahmud
Laporan Wartawan TribunPadang.com, Rizka Desri Yusfita
TRIBUNPADANG.COM, PADANG - Pulau A-Frames (nama asli, "Pulau Panangalat") yang ada di Kepulauan Mentawai Sumbar menjadi perbincangan masyarakat luas setelah dikabarkan dijual di laman website https://www.privateislandsonline.com/.
Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) Yosmeri menyatakan, sejauh ini tidak ada penjualan pulau di Sumbar.
Meski, kata Yosmeri, dirinya sudah mendapat informasi mengenai penjualan pulau di situs online tersebut.
"Saya sudah dapat informasi, tapi tidak ada pulau namanya A-Frames di Kepulauan Mentawai," tegas Yosmeri.
Akan tetapi, lanjutnya, di Kepulauan Mentawai, ada sebuah pulau bernama Pulau Panangalat Sabeu dan Panangalat Sigoiso yang berada di kecamatan Siberut Barat Daya.
• Heboh! Iklan Penjualan Pulau di Mentawai, Gubernur Irwan Prayitno: Tidak Boleh Dijual ke Orang Luar
• Tulislah Daftar Makanan Hasil Teknologi Pangan Berdasarkan Gambar Di Atas !
Yosmeri memastikan, pulau di Sumbar tidak boleh diperjualbelikan untuk menjadi hak milik baik bagi asing maupun orang Indonesia.
"Pulau kita tidak boleh di jual sebab milik ulayat, yang boleh hanya disewakan saja," ujar Yosmeri kepada TribunPadang.com melalui pesan whatsapp, Selasa (9/2/2021).
Yosmeri menambahkan, pulau di Sumbar hanya dipersilahkan untuk memiliki hak pakai maupun hak sewa saja kepada kaum yang bersangkutan karena pulau milik kaum atau ulayat.
Kemudian, untuk disewa pun harus mengikuti prosedur yang ada (jika mau mengelola pulau).
"Prosedurnya beda-beda tergantung kesepakatan investor dengan pemilik pulau, ada yang di sewa 10 tahun, 20 tahun bahkan sampai 30 tahun."
"Ada yang disewa sebagian pulau, ada juga satu pulau yang di sewa," sebut Yosmeri.
Menindaklanjuti informasi yang beredar, kata Yosmeri, DKP Sumbar tengah berkoordinasi dengan pemerintah daerah Kepulauan Mentawai.
"Kini Pemda Mentawai sedang menelusuri ke lapangan untuk mengecek informasi lebih lanjut," tutur Yosmeri.
• Kapal Nelayan Kandas Dekat Pulau Awera Mentawai, Sempat Dihantam Badai
• Nelayan di Muara Lasak Kota Padang Perbaiki Jaring, Guna Mengisi Waktu Saat Tidak Melaut
Iklan Jual Pulau di Situs Internet
Dilansir TribunPadang.com, sejauh ini muncul iklan penjualan pulau banyak beredar di situs internet.
Tawaran penjualan pulau-pulau tersebut terlihat dalam laman website https://www.privateislandsonline.com/ .
Satu di antara pulau yang ditawarkan ialah Pualau A-Frames, Kabupaten Kepulauan Mentawai.
Pantauan TribunPadang.com di situs www.privateislandsonline.com, disebutkan Pulau A-Frames bisa dibilang salah satu pulau selancar terindah di dunia.
Pulau A-Frames (nama asli, "Pulau Panangalat") terletak 25 kilometer/KM sebelah utara ibu kota Mentawai (Tua-Pejat) dan merupakan rumah dari rangkaian pulau selancar paling terkenal di dunia, "Tempat bermain".
Terkait kabar tersebut, Gubernur Sumbar, Irwan Prayitno yang dimintai tanggapannya mengaku belumlah mendapat informasi detail terkait hal itu.
"Baru tahu saya, saya belum dapat informasi, gimana saya mau komentarnya?," kata Irwan Prayitno di Padang, Selasa (9/2/2021).
• Cerah Hingga Cerah Berawan Dominasi Cuaca Sumbar Hari Ini, Potensi Hujan Ringan di Mentawai
• Kisah Nelayan Mentawai Bertahan di Punggung Perahu Setelah Dihantam Badai, Dulu Pernah Mati Mesin
Irwan Prayitno menambahkan, jual beli pulau di Kepulauan Mentawai oleh warga di sana boleh saja, asal pulau itu dijual untuk investor Indonesia bukan untuk orang asing.
"Kalau dijual ke orang indonesia boleh saja Kalau keluar itu ada aturannya, rasanya tidak boleh kalau keluar."
"Jadi, dijual ke siapa, ke orang Indonesia? Kalau yang beli Dodik (asal Indonesia) misalnya, boleh saja, yang tidak boleh itu orang luar, asing," tutur Irwan Prayitno.
• BMKG Keluarkan Peringatan Dini: Hujan Lebat dan Angin Kencang di Pasaman Barat & Kepulauan Mentawai
• Dilaporkan Hilang karena Tak Kunjung Balik Melaut, Nelayan di Mentawai Balik Sendiri, Ternyata . . .
Akses Menuju Kepulauan Mentawai
Dilansir TribunPadang.com, sementara itu akses menuju ke Kepulauan Mentawai dapat dituju melalui jalur laut.
Ada jasa angkutan transportasi laut bernama MV Mentawai Fast memiliki tiga unit armada kapal yang siap untuk berlayar dari Kota Padang menuju Kabupaten Kepulauan Mentawai dan sebaliknya.
Dua dari tiga unit armada kapal tersebut diperuntukan melintasi Selat Mentawai dengan tujuan Sipora, Siberut dan Sikakap di tiga kecamatan.
• VIRAL Video Ibu-ibu Kena Jambret Depan Bank Nagari Lubuk Alung, Korban Tersungkur Berkali-kali
• Gempa Bumi Mentawai Magnitude 4,8 Terasa hingga Bukittinggi dan Padang Panjang, Skala II MMI
Sementara, satu unit armada kapal untuk melintasi Padang dengan Kepulauan Nias khususnya Nias Selatan.
Direktur MV Mentawai Fast, Felix Iskandar mengatakan kapal Mentawai Fast Sorake, kapal cepat yang melayani masyarakat berlayar selama empat hari.
Kapal ini menyeberang dari Pulau Tello ke Kota Teluk dalam maupun sebaliknya.
"Mentawai Fast Sorake membawa penumpang ke Padang hanya seminggu sekali. Ada 200 seat (kursi) untuk penumpang dan terdapat 12 kru termasuk nahkoda," kata Felix Iskandar.
Sementara, ke Tua Pejat Kepulauan Mentawai menggunakan Mentawai Fast 01.
• Bawa Turis Asing ke Mentawai, Kapal Mentawai Fast Disemprot Desinfektan untuk Antisipasi Corona
"Ada 324 seat dengan jumlah kru 12 orang. Dari Padang ke Tua Pejat menghabiskan waktu selama tiga jam 15 menit," ujar Felix Iskandar.
Berikut Jadwal Keberangkatan MV Mentawai Fast:
1. Senin, rute Padang- Tua Pejat berangkat pukul 06.00 WIB. Sebaliknya, Tua Pejat-Padang pukul 15.00 WIB.
2. Selasa, rute Padang-Sikabaluan-Siberut berangkat pukul 07.00 WIB. Sebaliknya, Siberut -Padang pukul 14.30 WIB.
3. Rabu, rute Padang- Tua Pejat berangkat pukul 07.00 WIB. Sebaliknya, Tua Pejat-Padang pukul 15.00 WIB.
4. Kamis, rute Padang-Siberut-Sikabaluan berangkat pukul 07.00 WIB. Sebaliknya, Sikabaluan -Padang pukul 14.30 WIB.
5. Jumat, rute Padang- Tua Pejat berangkat pukul 07.00 WIB. Sebaliknya, Tua Pejat-Padang pukul 15.00 WIB.
Kemudian, Padang-Sikakap berangkat pukul 07.00 WIB. Sebaliknya, Sikakap-Padang pukul 14.00 WIB.
6. Sabtu, rute Padang-Sikabaluan-Siberut berangkat pukul 07.00 WIB. Sebaliknya, Siberut -Padang pukul 14.30 WIB.
7. Minggu, rute Padang-Sioban-Tua Pejat berangkat pukul 07.00 WIB. Sebaliknya, Tua Pejat-Padang pukul 15.00 WIB. (*)
Tulisan ini diulas dari artikel yang telah tayang di Tribunpadang.com antara lain berjudul Jadwal Kapal ke Mentawai dari Padang Menggunakan MV Mentawai Fast, 1 Kapal Tujuan Nias Selatan dan Heboh! Iklan Penjualan Pulau di Mentawai, Gubernur Irwan Prayitno: Tidak Boleh Dijual ke Orang Luar