Pilkada Sumbar 2020

Daftarkan Diri Maju Pilgub Sumbar ke Koalisi Poros Baru, Gusmal Menyusul Ikutan Daftar

Bupati Kabupaten Solok dua periode Gusmal Dt Rajo Lelo mendaftar ke koalisi poros baru untuk maju di Pemilihan

Penulis: Rizka Desri Yusfita | Editor: Emil Mahmud
TribunPadang.com /Rizka Desri Yusfita
Bupati Kabupaten Solok dua periode Gusmal Dt Rajo Lelo saat mendaftar ke koalisi poros baru, Kamis (6/8/2020). 

Laporan Wartawan TribunPadang.com, Rizka Desri Yusfita

TRIBUNPADANG.COM, PADANG - Bupati Kabupaten Solok dua periode Gusmal Dt Rajo Lelo mendaftar ke koalisi poros baru untuk maju di Pemilihan Gubernur Desember 2020 mendatang.

Dia menekankan, sangat mengapresiasi tiga partai politik (parpol) yang membangun koalisi poros baru dalam penjaringan dan penyaringan bakal calon gubernur dan wakil gubernur.

Menurutnya, kehadiran poros baru membuka peluang bagi semua Warga Negara Indonesia untuk ikut kontestasi Pilkada kali ini.

"Saya termasuk salah seorang warga Negara Indonesia, warga Sumbar yang berkeinginan dan ikut serta dalam kontestasi ini," kata Gusmal kepada wartawan, Kamis (6/8/2020) sore.

Gusmal juga menekankan, bahwa dirinya sangat menghargai poros baru sejak dibentuk dan hari ini telah mulai pembukaan pendaftaran.

Golkar, PKB dan Nasdem Bangun Koalisi Poros Baru di Pilgub Sumbar, Ini Komentar Faldo Maldini

Incar Poros Baru di Pilgub Sumbar, 9 Tokoh Ini Segera Daftar, Berikut Jadwalnya

Setelah itu akan dinilai dan dievaluasi oleh tim yang dibentuk oleh tiga partai politik (Parpol).

Makanya, kata dia, perlu dukungan semua untuk memberikan kesempatan kepada kandidat.

"Saya berharap menjadi yang terpilih. Saya siap berpasangan dengan siapa saja, karena sebagai warga negara yang ingin maju, mengikuti juga ketentuan partai," terang Gusmal.

Gusmal yakin parpol akan memilih orang-orang yang dianggap kapabel, mampu dan bisa diterima oleh masyarakat yang akan dipilih oleh tiga parpol tersebut.(*)

Sumber: Tribun Padang
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved