Heboh Andre Rosiade Gerebek PSK
DPW PKS Sumbar Marfendi Duga Andre Rosiade Cuma Gimmick Gerebek PSK di Padang
Penggerebekan PSK di Padang yang dilakukan Anggota DPR RI Andre Rosiade sempat membuat publik heboh.Banyak yang menduga kalau penggerebekkan tersebut
Penulis: Rizka Desri Yusfita | Editor: Mona Triana
Laporan Wartawan TribunPadang.com, Rizka Desri Yusfita
TRIBUNPADANG.COM, PADANG - Penggerebekan PSK di Padang yang dilakukan Anggota DPR RI Andre Rosiade sempat membuat publik heboh.
Banyak yang menduga kalau penggerebekkan tersebut hanyalah bagian dari sensasi politik.
Demikian diungkapkan DPW PKS Sumbar Marfendi saat diskusi dengan tema Kisruh Kinerja DPR dan Prostitusi Online di Padang, Rabu (12/2/2020).
• Soal Andre Rosiade Gerebek Prostitusi Online, Direktur Pusako:Bisa Lihat dari Beberapa Sudut Pandang
• VIDEO - Andre Rosiade Penuhi Panggilan Mahkamah Kehormatan Partai Gerindra
"Saya melihat ada sesuatu dibalik penggerebekan itu. Ada dugaan gimmick dalam peristiwa penggerebekan."
"Gimmick-nya, Kota Padang dipimpin oleh seorang buya, sementara maksiat itu dahsyatnya gak main-main," tutur Marfendi.
Marfendi berpendapat, pada prinsipnya pihaknya sepakat untuk memberantas masalah prostitusi baik online maupun offline.
• Andre Rosiade Pastikan Agenda HUT Gerindra di Padang Tetap Jalan, Tidak Terusik Isu Jebak PSK
• SUMBAR - DPW PKS Tanggapi Audy Sebut Dipinang Mahyeldi| Andre Dipanggil Mahkamah Partai
Bagi pihaknya di PKS, untuk maksiat beberapa sudah dibuktikan.
Kata dia, tenda ceper yang selama ini diduga 'sarangnya' prostitusi sudah diselesaikan.
Namun, menurutnya, memberantas prostitusi online atau tertutup di hotel-hotel itu butuh proses panjang.
"Gak semudah yang kita pikirkan. Namun, memang kami melihat cara menaikan popularitas itu ya menghantam Pemda."
• Soal Penggerebekan PSK yang Diduga Dijebak Andre Rosiade, Ini Kata Pengamat
• Andre Rosiade Beri Klarifikasi, Ketua Mahkamah Kehormatan: Dia Bukan Pesakitan tapi Kader Utama
"Saya lihat track record-nya Andre Rosiade, dia sudah biasa melakukan itu, itu tandanya akan Pilkada," jelas Marfendi.
Paling mudah, kata Marfendi, seharusnya Andre Rosiade datang dan sampaikan kondisi prostitusi Kota Padang kepada walikota.
Lalu, berkoordinasi dengan walikota. Walikota punya aparat penegak aturan (Satpol PP).
• Andre Rosiade Penuhi Panggilan Mahkamah Partai Gerindra soal Penggerebekan PSK di Padang
• PADANG - Gerebek PSK, Sandiaga Uno Sindir Andre Rosiade| Viral Korban Tewas di Depan UPI
"Dia tinggal koordinasi, kenapa harus langsung dengan polisi? Apalagi, tidak ada koordinasi dengan pihak hotel. Ini makanya, banyak pihak yang mempertanyakan," terang Marfendi.
Sementara, sebagai anggota DPR RI, jika Andre Rosiade ingin memberantas prostitusi online, dia juga bisa membahasnya ke Menkominfo untuk menutup akun-akun yang digunakan pelaku untuk terjerumus ke dunia prostitusi.
"Tutup MiChat, ini membahayakan, mudaratnya luar biasa. Seharusnya sebagai anggota DPR RI itu yang dia kerjakan," tegas Marfendi. (*)
Heboh Andre Rosiade Gerebek PSK
Andre Rosiade jebak PSK
PKS
Partai Keadilan Sejahtera (PKS)
Andre Rosiade Gerebek PSK di Padang
Andre Rosiade Dinilai Tak Salah Gerebek PSK di Padang, Sekjen Gerindra: Silakan Jalan Terus |
![]() |
---|
Ahmad Muzani Sebut tidak Ada Kesalahan dan Pelanggaran Andre Rosiade Terkait Gerebek PSK |
![]() |
---|
Video Aksi Penggerebekan Prostitusi di Media Sosial, Pihak Hotel Bisa Pidanakan Andre Rosiade |
![]() |
---|
VIDEO - Andre Rosiade Penuhi Panggilan Mahkamah Kehormatan Partai Gerindra |
![]() |
---|
Andre Rosiade Pastikan Agenda HUT Gerindra di Padang Tetap Jalan, Tidak Terusik Isu Jebak PSK |
![]() |
---|