Resep dan Cara Membuat Brownis Coklat Cup Kukus yang Mudah di Rumah
Bagi Tribunners yang suka ngemil tapi takut untuk beli sembarangan di luar, sekarang bisa membuatnya di rumah.
Penulis: Merinda Faradianti | Editor: Mona Triana
Laporan Wartawan TribunPadang.com, Merinda Faradianti
TRIBUNPADANG.COM, PADANG - Bagi Tribunners yang suka ngemil tapi takut untuk beli sembarangan di luar, sekarang bisa membuatnya di rumah.
Selain menambah referensi resep masakan juga membuat kualitas makanan lebih terjaga dengan baik.
Kali ini TribunPadang.com akan memberikan informasi mengenai cara membuat brownis coklat cup yang mudah di rumah.
• Kue Mangkuak Jajanan Khas Minang, Dimasak Pakai Tempurung, Ini Resep dan Cara Membuatnya
• Resep dan Cara Memasak Lamang Baluo, Jajanan Tradisional Asal Sicincin Padang Pariaman
Nova Oktavia (36) seorang Ibu Rumah Tangga (IRT) di Kota Padang mengatakan bahwa ia biasa membuat cemilan untuk anak-anaknya di rumah sendiri.
"Lebih suka membuat cemilan sendiri di rumah. Memang lebih sehat dan kebersihannya terjaga," katanya, Sabtu (16/11/2019).
Untuk bahan-bahan pembuatan brownis coklat kukus yang harus disiapkan sebagai berikut :
• Inilah Resep Olahan Dosen Kimia UNP, Silakan Coba Membuat Nuget Jagung
• Resep dan Cara Memasak Nuget Jagung, Makanan Olahan yang Diciptakan oleh Dosen Kimia UNP
200 gr tepung terigu
300 gr coklat batangan
100 gr coklat bubuk
300 gr mentega
6 butir telur ayam
300 gr gula pasir
1 sdt baking powder
Garam secukupnya