BERITA TERPOPULER
TERPOPULER SUMBAR: Demo Mahasiswa UIN|Sumbar Siap Tampung Evakuasi Warga Riau Akibat Kabu Asap
Ada sejumlah berita yang sangat diminati pembaca TribunPadang.com yang akan disajikan lagi ringkasannya pagi ini.
Aksi demo yang terjadi di Universitas Islam Negeri (UIN) Imam Bonjol Padang berakhir tanpa kesepakatan, Selasa (10/9/2019).
Aksi yang digelar oleh Gerakan Mahasiswa Peduli Kampus itu membawa tiga belas tuntutan.

Di antaranya mengenai transparansi dana dan perbaikan fasilitas kampus yang mereka nilai tidak layak.
Muhammad Jalali selaku koordinator aksi menyampaikan bahwa mereka menuntut transparansi dana selama kepemimpinan Rektor UIN Imam Bonjol Padang, Eka Putra Wirman.
Hal itu menurut Jalali penting dilakukan, karena mahasiswa membayar uang kuliah tunggal (UKT) ke kampus.
"Karena kenapa, kami bayar UKT,
Negara kasih uang untuk kampus dengan anggaran-anggaran yang ada.
Tetapi tidak pernah diberitahukan kepada kami sebagai mahasiswa.
Sehingga kami tidak percaya lagi, uang kuliah yang kami bayarkan itu untuk apa sebenarnya," ungkapnya, Selasa (10/9/2019).
Berita selengkapnya KLIK di SINI
Wakil Gubernur Sumatera Barat (Sumbar) Nasrul Abit mengimbau pemilik kendaraan plat nomor luar daerah segera melakukan Bea Balik Nama (BBN) ke BA.
"Saya minta ada budaya malu di Sumatera Barat ini. Malu menggunakan kendaraan yang bukan BA," kata Nasrul Abit di Padang, Selasa (10/9/2019).
Nasrul Abit mengatakan upaya pemerintah meringankan pengurusan balik nama juga sudah dilakukan. Hal tersebut diharapkan dimanfaatkan oleh masyarakat sebaik-baiknya.
"Itu merusak jalan, jalannya rusak di sini, pajaknya diambil orang luar.
Untuk itu, saya minta kesadaran bagi seluruh masyarakat Sumbar yang menggunakan plat luar agar bisa balik nama menjadi BA.
Malu pakai kendaraan Non BA," tegas Nasrul Abit.
Simak cara dan syarat mengurus bea balik nama kendaraan bermotor di Sumbar berikut ini:
Proses Balik Nama Kendaraan Bermotor
Berita selengkapnya KLIK di SINI