Kabupaten Sijunjung

Tinggalkan PPP, Wakil Bupati Sijunjung Iraddatillah Pindah ke Gerindra

Hal itu dibenarkan oleh Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Sijunjung, Syahril Syamra saat dihubungi TribunPadang.com, Senin (10/2/2025).

Penulis: Arif Ramanda Kurnia | Editor: Fuadi Zikri
DPC Gerindra Sijunjung
PINDAH PARTAI: Momen penyerahan kartu tanda anggota Partai Gerindra Wakil Bupati Sijunjung, Iraddatillah dari Ketua DPD Gerindra, Andre Rosiade, Kamis (6/2/2025) di Padang. Dia resmi pindah partai ke Gerindra sebelumnya duduk di PPP Kabupaten Sijunjung. Iraddatillah resmi bergabung ke Gerindra bertepatan saat HUT ke-17 Gerindra. 

TRIBUNPADANG.COM, SIJUNJUNG - Wakil Bupati Sijunjung, Iraddatillah resmi pindah partai ke Gerindra, Irradatillah sebelumnya berstatus sebagai ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Sijunjung.

Hal itu dibenarkan oleh Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Sijunjung, Syahril Syamra saat dihubungi TribunPadang.com, Senin (10/2/2025).

Dikatakannya, Iraddatillah resmi bergabung ke Gerindra bertepatan saat HUT ke 17 Gerindra pada Kamis (6/2/2025) di Padang.

“Iraddatillah telah mendapatkan KTA Gerindra diberikan langsung oleh Ketua DPD Gerindra Sumbar, Andre Rosiade,” katanya.

Iraddatillah yang akrab disapa Radi diketahui sebelumnya, menjabat anggota DPRD Sumbar periode 2014-2019 dan anggota DPRD Sijunjung sejak 1999 hingga 2014.

Baca juga: Viral Video Ibu-Ibu Naik Mobil Dinas Polantas di Padang: Bang Iduikan Nuing-nuingnyo Ciek

Kemudian Wakil Bupati Sijunjung periode 2021-2024 dan terpilih kembali menjadi Wakil Bupati Sijunjung 2025-2030.

Sebelumnya, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sijunjung, Provinsi Sumatera Barat menetapkan Benny Dwifa Yuswir-Iraddatillah sebagai Bupati dan Wakil Bupati Sijunjung terpilih hasil Pilkada serentak 27 November 2024.

Penetapan itu melalui rapat pleno terbuka KPU Sijunjung yang berlangsung di Balairung Lansek Manih Kantor Bupati Sijunjung, Kamis (9/1/2025).

Rapat pleno terbuka dipimpin ketua KPU Sijunjung, Dori Kurniadi didampingi komisioner lainnya.

Benny-Radi berhasil memperoleh  57.348 suara sedangkan Hendri-Mukhlis memperoleh 47.796 dengan selisih 9.552 suara.

_____
Baca berita terbaru di Saluran TribunPadang.com dan Google News

Sumber: Tribun Padang
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved