Damkar Padang Evakuasi Ular Piton Perut Buncit dari Kandang Ayam Warga Nanggalo
Seekor ular piton berukuran besar dengan kondisi perut yang buncit berhasil dievakuasi dari kandang ayam milik warga di Kecamatan Nanggalo, Kota Padan
Penulis: Rezi Azwar | Editor: Rahmadi
TRIBUNPADANG.COM, PADANG - Seekor ular piton berukuran besar dengan kondisi perut yang buncit berhasil dievakuasi dari kandang ayam milik warga di Kecamatan Nanggalo, Kota Padang.
Ular tersebut diduga memangsa ayam sebelum dilaporkan ke Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Padang, Senin (14/10/2024).
Damkar Kota Padang awalnya menerima laporan adanya ular di dalam kandang ayam milik warga pukul 08.30 WIB.
Kejadian tersebut terjadi di Jalan Gajah Mada, Rt 05/Rw 02, Kelurahan Kampung Olo, Kecamatan Nanggalo, Kota Padang, Provinsi Sumatera Barat (Sumbar).
Kabid Ops Sarpras Damkar Kota Padang, Rinaldi, mengatakan menerima informasi masyarakat membutuhkan bantuan untuk mengevakuasi seekor ular yang berada di kandang ayamnya.
Baca juga: KPU Tetapkan Dana Kampanye Pilbup Dharmasraya 2024 Maksimal Rp66,5 Miliar
Dimana kejadian ini dilaporkan oleh saksi atau pelapor bernama Emidawati (62) seorang ibu rumah tangga.
"Saksi melihat ular di dalam kandang ayam belakang rumah, lalu saksi melaporkan ke Damkar Kota Padang," ujar Rinaldi.
Selanjutnya dikerahkan satu unit armada dengan lima orang petugas menuju lokasi kejadian.
Dengan peralatan yang lengkap, petugas menarik keluar seekor ular jenis piton dari dalam kandang ayam milik warga.
"Akhirnya ular jenis piton dengan kondisi perut membesar, diduga habis memakan sesuatu berhasil dievakuasi," pungkasnya. (TribunPadang.com/Rezi Azwar)
| Kamar Warga di Nanggalo Kemasukan Musang saat Dini Hari, Damkar Padang Lakukan Penyelamatan |
|
|---|
| Wawako Maigus Nasir Serahkan Bantuan untuk Korban Pohon Tumbang di Nanggalo Kota Padang |
|
|---|
| Ancam Warga Pakai Parang Gegara Kesal, Pria di Padang Ditangkap Polisi |
|
|---|
| Ular Piton Besar Gegerkan Warga Nanggalo, Damkar Padang Lakukan Evakuasi |
|
|---|
| Damkar Padang Evakuasi Ular Piton dari Kandang Ayam Warga di Pagambiran Lubuk Begalung |
|
|---|
