Kunci Jawaban

Upaya Apa Saja yang Anda Lakukan untuk Mendapatkan Komitmen dari Berbagai Pihak untuk Bekerja Sama?

Upaya apa saja yang Anda lakukan untuk mendapatkan komitmen dari berbagai pihak untuk bekerja sama?

Editor: Rizka Desri Yusfita
Ist
Upaya apa saja yang Anda lakukan untuk mendapatkan komitmen dari berbagai pihak untuk bekerja sama? 

TRIBUNPADANG.COM - Upaya apa saja yang Anda lakukan untuk mendapatkan komitmen dari berbagai pihak untuk bekerja sama?

Di atas merupakan soal esai Program Calon Guru Penggerak Kurikulum Merdeka versi Platform Merdeka Mengajar.

Tips Dalam Menjawab :

Sebagaimana yang telah saya uraikan sebelumnya bahwa untuk mencapai tujuan bersama dibutuhkan komitmen bersama melalui komunikasi satu arah yang intensif.

Faktanya, membangun komunikasi satu arah yang efektif tidak semudah yang dibayangkan.

Dibutuhkan pendekatan dan kesepahaman bersama terkait tujuan yang akan dicapai.

Kesulitan dalam membangun komunikasi pasti terjadi termasuk yang saya alami sendiri.

Untuk itu, upaya terpenting yang saya lakukan dalam mencapai komitmen dengan berbagai pihak dalam bekerja sama adalah upaya persuasif.

Upaya ini saya yakini lebih efektif dalam mengatasi berbagai kesulitan dalam mencapai kesepakatan bersama.

Baca juga: Ibu Dewi Menyampaikan Informasi terkait dengan Bagaimana Membuat Sebuah Puisi Modul 3 Guru Penggerak

Memberikan pemahaman yang jelas dan dengan cara yang sederhana terkait sistem kerja dan tujuan akhir akan lebih mudah diterima oleh berbagai pihak mana pun, termasuk dari latar belakang status sosial yang lebih tinggi dalam struktur organisasi.

Selain itu, upaya merangkul, mengakomodir, dan memfasilitasi berbagai kepentingan atau kebutuhan anggota dengan baik akan mempengaruhi tingkat motivasi kerja para pihak yang terlibat semakin tinggi.

Pada dasarnya adalah membangun transparansi dalam bekerja sehingga dapat meminimalisir kesalahpahaman dalam bekerja sama.

Perlakukan yang adil bagi setiap anggota juga tidak kalah pentingnya untuk diperhatikan.

Secara psikologi setiap orang memiliki karakteristik yang berbeda-beda maka pendekatan dan perlakuan yang diberikan harus proporsional.

Dalam bekerja sama harus menghidari perlakukan-perlakukan yang berbau SARA. Hal ini seringkali terabaikan oleh para pemangku kebijakan sehingga membuat organisasi menjadi tidak sehat.

Sumber: Tribunnews.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved