Pilkada 2024

Ketua KPU Sijunjung Sosialisasi Pentingnya Partisipasi Pemilih Pemula di SMA Oryza Plus

Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sijunjung, Dori Kurniadi, menggelar sosialisasi untuk meningkatkan partisipasi pemilih pemula

Penulis: Arif Ramanda Kurnia | Editor: Rahmadi
Ist
Ketua KPU Kabupaten Sijunjung, Dori Kurniadi menggelar sosialiasi peningkatan partisipasi pemilih pemula di SMA Oryza Plus, Selasa (10/9/2024). 

TRIBUNPADANG.COM, SIJUNJUNG - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sijunjung, Dori Kurniadi, menggelar sosialisasi untuk meningkatkan partisipasi pemilih pemula di SMA Oryza Plus pada Selasa (10/9/2024). 

Kegiatan ini bertujuan untuk melibatkan generasi muda dalam proses demokrasi yang akan berlangsung dalam pemilihan serentak pada 27 November mendatang.

“Sosialisasi ini penting untuk melibatkan generasi muda dalam proses demokrasi,” katanya.

Ia juga mengatakan dalam sosialisasi itu diberikan pemahaman pada siswa tentang penting hak suara dalam pemilihan serentak, 27 November mendatang.

Para siswa harus memahami pentingnya dalam menentukan pemimpin daerah kedepannya serta juga diberikan informasi persyaratan menjadi pemilih.

Baca juga: Profil Emiko Epyardi: Perempuan Pertama Maju Sebagai Calon Bupati Solok di Pilkada 2024

Dori berharap pemilih pemula menyalurkan hak suara serta paham dan terlibat aktif dalam proses demokrasi.

“Program ini diharapkan tidak hanya meningkatkan pengetahuan politik dikalangan pemilih pemula tetapi juga mendorong menyebarluaskan informasi ini ke teman-teman atau masyarakat sekitar,” tutupnya.(*) 

Sumber: Tribun Padang
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved