Pemilu 2024
Antusias Tinggi di Lapas Pariaman, Ratusan Warga Binaan Salurkan Hak Pilih di Pemilu 2024
Kelancaran pemilihan di TPS Khusus di Lapas Klas II B Pariaman menurut Koordinator Wilayah 1 Bawaslu Sumbar, Vifner,
Penulis: Panji Rahmat | Editor: Rahmadi
TRIBUNPADANG.COM, PARIAMAN - Kelancaran pemilihan di TPS Khusus di Lapas Klas II B Pariaman menurut Koordinator Wilayah 1 Bawaslu Sumbar, Vifner, merupakan bukti seluruh warga Indonesia mendapatkan hak pilihnya, Rabu (14/2/2024).
Vifner mengaku sejak pagi sudah melakukan pantauan ke sejumlah TPS di Sumbar termasuk TPS Khusus, guna memastikan prosedur berjalan lancar sesuai aturan undang-undang.
"Kami ingin memastikan hak pilih warga negara terlindungi dan terakomodir, termasuk warga binaan," tuturnya.
Hal ini ia temukan juga di TPS khusus Lapas Klas II B Pariaman, dengan ratusan pemilih, antusias warga binaan sangat tinggi.
Bahkan seluruh pemilih di TPS khusus tersebut, menurutnya mendapatkan pelayanan yang baik dan bisa menjadi contoh bagi TPS khusus lainnya.
Baca juga: Ratusan Warga Binaan Lapas Klas II B Pariaman Mencoblos, Dominan Dapat 1 Surat Suara
"Ini merupakan angin segar bahwa seluruh masyarakat dilindungi haknya dan pelaksanaan berjalan lancar. Sehingga tingkat kepercayaan publik pada pelaksana pemilu bisa diwujudkan," ujarnya.(*)
| Hadir di Sidang Etik DKPP, Ketua KPU Bukittinggi Bantah Dugaan Penggelembungan Suara |
|
|---|
| 25 Anggota DPRD Kota Bukittinggi Periode 2024-2029 Dilantik Besok, 15 Wajah Baru dan 10 Wajah Lama |
|
|---|
| 65 Anggota DPRD Sumbar Terpilih Dilantik Pada Rapat Paripurna 28 Agustus 2024 |
|
|---|
| 35 Caleg Terpilih DPRD Pasaman yang Dilantik 12 Agustus 2024, Semua Sudah Laporkan Kekayaan |
|
|---|
| 20 Caleg Terpilih DPRD Kepulauan Mentawai: PDIP, NasDem, dan Demokrat Masing-Masing 4 Kursi |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.