Banjir di Agam
Longsor dan Banjir di Sungai Batang Agam, Akses Jalan Terputus dan MTsN Teredam
Curah hujan yang tinggi disertai angin kencang, menyebabkan bencana longsor dan banjir di Jorong Batuang Panjang, Sungai Batang, Tanjung Raya, Agam..
Penulis: Alif Ilham Fajriadi | Editor: Fuadi Zikri
TRIBUNPADANG.COM, AGAM - Curah hujan yang tinggi disertai angin kencang, menyebabkan bencana longsor dan banjir di Jorong Batuang Panjang, Sungai Batang, Kecamatan Tanjung Raya, Agam, Sumatera Barat (Sumbar).
Bencana tersebut terjadi sekira pukul 17.30 sore tadi. Sementara laporan bencana diterima oleh BPBD Agam dari pemerintah nagari setempat pada pukul 18.19 WIB.
Kalaksa BPBD Agam, Bambang Warsito mengatakan, bencana di Jorong Batuang Panjang, Sungai Batang itu terjadi akibat curah hujan yang tinggi disertai angin kencang.
"Sekira pukul 18.19 tadi, pemerintah nagari setempat melapor bahwa ada longsor dan banjir yang berdampak ke wilayahnya," kata Bambang, Selasa (28/3/2023).
Bambang menyampaikan, longsor menjelang berbuka puasa itu juga turut menutup akses lalu lintas, akibat tumpukan material di badan jalan.

Baca juga: Hujan Lebat Disertai Angin Kencang di Bukittinggi, Belasan Rumah Terkena Banjir dan 6 Pohon Tumbang
Baca juga: Detik-Detik Banjir di Pesisir Selatan, Air Tiba-Tiba Masuk Rumah saat Warga Asyik Santap Takjil
"Longsor ini membawa material berupa pohon kelapa yang menutupi badan jalan sepanjang 10 meter, lalu ketinggian tumpukannya sekira 1,5 meter," ungkap Bambang.
"Akses jalan saat ini tidak bisa dilewati kendaraan, saat ini BPBD Agam masih berkoordinasi dengan pihak terkait untuk pembersihan dan pendataan," terang Bambang.
Selain bencana longsor, Bambang juga menyebut bahwa banjir turut terjadi di Nagari Sungai Batang itu.
Akibat banjir tersebut, kata Bambang, berdampak kepada satu unit Sekolah MTsN Muhammadiyah Sungai Batang terendam.
"Banjir masuk ke sekolah itu diperkirakan setinggi 35 centimeter," tutur Bambang.
"Tidak ada korban jiwa akibat bencana ini, saat ini BPBD Agam masih berkoordinasi dan segera melakukan pembersihan material," pungkas Bambang. (TribunPadang.com/Alif Ilham Fajriadi)
Curah Hujan Tinggi Sebabkan Sejumlah Bencana Terjadi di Agam, 5 Kecamatan Terdampak |
![]() |
---|
Banjir Awal Tahun 2024, 50 Rumah Warga Terendam di Palembayan Agam |
![]() |
---|
Korban Banjir Bandang di Bayua Agam Masih Mengungsi, Butuh Bantuan Makanan dan Pakaian |
![]() |
---|
Banjir Bandang Terjang Nagari Bayua Agam, Rumah Warga dan Fasilitas Umum Rusak Parah |
![]() |
---|
Diguyur Hujan Lebat Sejak Siang, 11 Rumah Terendam Banjir di Ampek Nagari Agam |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.