Kabupaten Agam
Percobaan Bunuh Diri di Jembatan Sungai Tanang, Korban Patah Kaki dan Kepala Robek, Kini di Rawat
Seorang pemuda melakukan percobaan bunuh diri di jambatan Ngarai Durian, Simpang Sungai Tanang, Agam, Sumatera Barat, Selasa (20/12/2022).
Penulis: alifIlhamfajriadi | Editor: Fuadi Zikri
TRIBUNPADANG.COM, BUKITTINGGI - Seorang pemuda melakukan percobaan bunuh diri di jambatan Ngarai Durian, Simpang Sungai Tanang, Agam, Sumatera Barat, Selasa (20/12/2022).
Percobaan bunuh diri ini, dilakukan pemuda tersebut dengan cara melompat dari atas jembatan di Ngarai Durian, Simpang Sungai Tanang itu.
Kapolsek Banuhampu, AKP Asep Wahyudi mengatakan, percobaan bunuh diri itu diperkirakan terjadi pada pagi hari.
Lalu, laporan masuk ke kepolisian, kata AKP Asep Wahyudi, sekira pukul 08.30 tadi.
Terkait dengan identitas pemuda itu, kata AKP Asep Wahyudi, berinisial DS (30) yang juga warga Bangkaweh Nagari Ladang Laweh, Agam.
Baca juga: Dua Orang Ditemukan Tewas Tergantung di Bukittinggi, Wanita Hamil Tua dan Pemuda asal Jakarta
Baca juga: Pemuda Asal Jakarta Ditemukan Gantung Diri di Bukittinggi, Dievakuasi ke RS Achmad Mochtar
"Pekerjaan sehari-hari korban ini, dari data sementara yang kami temui, adalah karyawan swasta di toko bangunan," ungkap AKP Asep Wahyudi kepada TribunPadang.com.
AKP Asep Wahyudi menuturkan, korban DS saat ini masih selamat dan mengalami cedera serius di bagian kaki serta kepalanya.
"Saat dievakuasi itu, korban mengalami patah kaki sebelah kanan, kepala luka robek," kata AKP Asep Wahyudi.
Lebih lanjut, kata AKP Asep, kasus percobaan diri tersebut masih didalami oleh kepolisian.
"Sementara ini, korban sudah berada di RSAM Bukittinggi, untuk mendapati penanganan lebih lanjut," pungkas AKP Asep Wahyudi. (TribunPadang.com/Alif Ilham Fajriadi)