Gempa Bumi Jabar
Sudah Terkumpul 258 Kg, BPBD Sumbar Tutup Penerimaan Bantuan Rendang Gempa Bumi Cianjur Besok
Bantuan ini masih menunggu dari SKPD yang lain berdasarkan arahan Gubernur Sumbar untuk saling membantu pada saat terjadi bencana alam.
Penulis: Rezi Azwar | Editor: Rahmadi
TRIBUNPADANG.COM, PADANG - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) kumpulkan rendang untuk korban bencana gempa bumi Cianjur, Provinsi Jawa Barat.
Pantauan TribunPadang.com terlihat bantuan rendang dari Sumbar untuk masyarakat terdampak gempa sudah terkumpul di Kantor BPBD Sumbar.
Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Sumbar, Rumainur, mengatakan 258 kilogram rendang terkumpul dari 28 Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD).
"Kita masih menunggu sampai besok malam, kita tidak ada menargetkan berapa jumlahnya," kata Rumainur.
Dikatakannya, bantuan ini masih menunggu dari SKPD yang lain berdasarkan arahan Gubernur Sumbar untuk saling membantu pada saat terjadi bencana alam.
Baca juga: BNPB: Korban Gempa Bumi Cianjur 268 Orang Meninggal, 1.083 Luka dan 151 Hilang
"Dalam laporannya, seluruh SKPD ikut serta membantu, tetapi mereka tentu memesan ke UMKM masing-masing untuk ketersediaan rendangnya," katanya.
Rumainur berencana akan mengirimkan bantuan berupa rendang melalui jalur darat. BPBD Sumbar menutup penerimaan rendang pada Kamis (24/11/2022), dan selanjutnya akan dibungkus ulang pada Jumat (25/11/2022).
"Masyarakat Minang yang terdampak gempa di Cianjur informasinya ada, namun belum ada data lengkapnya. Perantau yang di sana rencananya akan mendirikan posko dan kita akan datang memberikan bantuan ke sana," pungkasnya. (TribunPadang.com/Rezi Azwar)