Berita Populer Sumbar
POPULER SUMBAR: Teror Harimau di Agam, Profil Irjen Suharyono Kapolda Sumatera Barat, Pernah di OJK
Simak berita Populer Sumbar yang telah tayang selama 24 jam terakhir di TribunPadang.com. Ada berita tentang Teror Harimau di Agam, Objek Wisata
Tak hanya itu, ada pula Irjen Hary Sudwikanto yang sebelumnya Pati Bareskrim Polri kini menjadi Kakorbinmas Baharkam Polri.
Lalu, Karo Misinter Div Hubinter Polri Brigjem Krishna Murti menjadi Kepala Divisi (Kadiv) Hubinter Polri. Dia menggantikan Irjen Pol Johanis Asadoma yang dimutasi menjadi Kapolda Nusa Tenggara Timur (NTT).
Berikutnya, ada pula 14 Kapolda yang dimutasi dalam rangka promosi maupun pensiun.
Satu di antaranya Irjen Teddy Minahasa yang kini dicopot karena peredaran narkoba.
Berikut daftar lengkap nama 14 Kapolda yang dimutasi Kapolri;
1. Irjen Rusdi Hartono yang sebelumnya Kapolda Sumatera Barat menjadi Kapolda Jambi.
2. Irjen Toni Harmanto yang sebelumya Kapolda Sumatera Selatan menjadi Kapolda Jawa Timur.
3. Irjen Albertus Rachmad Wibowo yang sebelumnya Kapolda Jambi menjadi Kapolda Sumsel.
4. Irjen Suwondo Nainggolan yang sebelumnya Kakorbinmas Baharkam Polri menjadi Kapolda Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).
5. Irjen Setyo Budiyanto yang sebelumnya Kapolda Nusa Tenggara Timur (NTT) menjadi Kapolda Sulawesi Utara (Sulut).
6. Irjen Johanis Asadoma yang sebelumnya Kadiv Hubinter Polri menjadi Kapolda NTT.
7. Irjen Suharyono yang sebelumnya menjabat Pati Bareskrim Polri menjadi Kapolda Sumatera Barat.
8. Irjen Midi Siswoko yang sebelumnya Pati Baintelkam Polri menjadi Kapolda Muluku Utara.
9. Brigjen Andi Rian Djajadi yang sebelumnya Dirtipidum Bareskrim Polri menjadi Kapolda Kalimantan Selatan.
10. Irjen Asep Suhendra yang sebelumnya Kapolda DIY dimutasi ke Pati Polda DIY dalam rangka pensiun.
11. Irjen Mulyanto yang sebelumnya Kapolda Sulut dimutasi ke Pati Polda Sulut dalam rangka pensiun.
12. Irjen Rikwanto yang sebelumnya Kapolda Kalsel menjadi analis kebijakan utama bidang jemen Ops Itwasum Polri dalam rangka pensiun.
13. Irjen Teddy Minahasa yang sebelumnya Kapolda Jawa Timur ke Pati Yanma Mabes Polri.
14. Irjen Risyapudin Nursin yang sebelumnya Kapolda Malut menjadi Korsahli Kapolri.
Baca juga: Pernah Jadi Kapolda Sumatera Barat, Irjen Toni Harmanto Gantikan Teddy Minahasa di Jawa Timur
Baca juga: Nasib Gelar Adat Irjen Teddy Minahasa Usai Ditangkap, Ketua LKAAM Sumbar: Hanyut dengan Sendirinya