Profil Rika Susanti, Dokter Forensik Universitas Andalas yang Ikut Autopsi Ulang Jenazah Brigadir J

Adzanri membenarkan bahwa Dr. dr. Rika Susanti menjadi bagian dari tim forensik untuk melakukan autopsi ulang jenazah Brigadir J.

Penulis: Wahyu Bahar | Editor: afrizal
TribunPadang.com/RizkaDesriYusfita
Dekan Fakultas Kedokteran Unand Rika Susanti saat ditemui, Selasa (17/3/2020). 

TRIBUNPADANG.COM, PADANG- Dr. dr. RikaSusanti, SpF. M.(K) ialah salah satu dari tujuh orang dokter forensik yang ditugaskan untuk melakukan autopsi ulang jenazah Brigadir J di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sungai Bahar Jambi pada Rabu (27/7/2022) lalu.

Diketahui, tim dokter forensik yang meng-ekshumasi (autopsi ulang) Brigadir J merupakan tim dokter forensik yang ditunjuk langsung oleh Perhimpunan Dokter Forensik Indonesia (PDFI).

Sub Koord Kasie Humas dan Hukor RSUP M. Djamil Padang, Adzanri membenarkan bahwa Dr. dr. Rika Susanti menjadi bagian dari tim forensik untuk melakukan autopsi ulang jenazah Brigadir J.

Baca juga: RSUP M Djamil Padang Siapkan Tim Tangani Hepatitis Misterius di Sumbar, Lab hingga Ruang Isolasi

Baca juga: Destinasi Wisata Sejarah Lubang Jepang di Padang, FIB Unand Dukung Program Membangun 11 Desa Tematik

Dr. dr. Rika Susanti saat dikonfirmasi TribunPadang.com menjabarkan riwayat hidupnya.

Perempuan kelahiran Bukittinggi berprofesi sebagai dosen tetap bagian forensik Fakultas Kedokteran Universitas Andalas, serta Dokter Forensik di RSUP Dr.M.Djamil Padang.

Kelahiran 31 Juli 1976 ini memulai jenjang pendidikannya saat menjadi murid di SDN Koto Alam Palembayan, Kabupaten Agam, dan tamat tahun 1989.

Kemudian, ia melanjutkan sekolahnya di SMP N 8 Padang, dan lulus tahun 1992.

Setelah tamat dari jenjang SMP, ia kemudian bersekolah di SMA N 1 Padang, kemudian lulus tahun 1995.

Pada jenjang perkuliahan, ia memilih jenjang strata S1 di Dokter Umum Fakultas Kedokteran Universitas Andalas, dan tamat tahun 2002.

Baca juga: 12 Mahasiswa & 2 Dosen Sambangi Bukittinggi, Kuliah Lapangan Prodi Magister Linguistik FIB Unand

Selanjutnya, Rika melanjutkan studi spesialis SP1 di jurusan Forensik dan Medikolegal FK Universitas Indonesia (UI) dan tamat tahun 2007.

Adapun kemudian, di tingkat selanjutnya, Rika menempuh pendidikan Program Pasca Sarjana S3 Biomedik Fakultas Kedokteran Universitas Andalas, dan tamat tahun 2015.

Berbagai profesi dan jabatan ia sandang sejak tahun 2002.

Dr. dr. Rika Susanti sejak tahun 2002 hingga sekarang berprofesi sebagai Staf Bagian Forensik FK Unand/ RSUP Dr. M. Djamil Padang.

Lalu, sejak tahun 2007 hingga saat ini menjadi staf pengajar bagian forensik di FK Universitas Baiturrahmah.

Selain itu, pada tahun 2004 hingga 2007, ia menjadi dokter jaga di pusat krisis terpadu RSCM.

Sumber: Tribun Padang
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved