Hari Ini, Kloter Pertama Jemaah Haji Embarkasi Padang Berangkat ke Tanah Suci Madinah
Embarkasi Haji Padang berangkat jemaah kelompok terbang (kloter) pertama ke tanah suci Madinah hari ini, Sabtu (4/6/2022) Sebelum berangkat, jemaah k
Penulis: Rima Kurniati | Editor: Mona Triana
Laporan Reporter TribunPadang.com, Rima Kurniati
TRIBUNPADANG.COM, PADANG - Embarkasi Haji Padang berangkat jemaah kelompok terbang (kloter) pertama ke tanah suci Madinah hari ini, Sabtu (4/6/2022)
Sebelum berangkat, jemaah kloter pertama yang berasal dari Kota Padang ini dilepas secara resmi di Asrama Haji Padang.
Pelepasan diawali dengan sambutan oleh anggota DPR RI komisi 8 Asli Chaidir.
Baca juga: Populer Sumbar: Putus Penyebaran PMK, Embarkasi Padang Berangkatkan 8 Kloter Calon Jemaah Haji
Baca juga: Populer Padang: Sesosok Mayat Ditemukan di Aliran Sungai Irigasi, Mendaftar Haji saat Masih 48 Tahun
Menurutnya, Indonesia patut bersyukur dengan kembali dibukanya penyelenggaraan ibadah haji bagi jemaah Indonesia.
"Setelah dua tahun, kita patut bersyukur tahun ini jemaah Indonesia kembali berangkat setelah pandemi covid-19," ungkapnya.
Baca juga: Gantikan Posisi Almarhum Sang Papa, Mayang Sari Jadi Calon Jamaah Haji Termuda Asal Padang
Baca juga: Daftar Sejak 2011, Hermansah Akhirnya Berangkat Kloter Pertama Embarkasi Haji Padang Bersama Istri
Ia mengatakan, meskipun terjadi kenaikan biaya hari, jemaah haji yang berangkat tahun 2022 ini tidak di beratkan sama sekali.
Usai dilepaskan, boarding jemaah dijadwalkan pukul 10.50 WIB, Jemaah ke BIM pukul 11.30 WIB, berangkat ke Madina pukul 13.50 WIB.
Baca juga: Bukittinggi Kirim 113 Calon Jamaah Haji, Terbang ke Makkah Mulai Minggu
Baca juga: Embarkasi Padang Berangkatkan 8 Kloter Calon Jemaah Haji, Gabungan CJH Asal Sumbar dan Bengkulu
Jemaah haji kloter pertama terbang akan menggunkan pesawat Garuda GA331.
Jemaah dijadwalkan mendarat pada pukul 17.15 waktu setempat.
Kemudian jemaah kloter I Sumbar dijadwalkan kembali ke Indonesia pada 15/7/2022 pada pukul 07.10 waktu setempat.
Pada kloter pertama terdapat 393 orang yang berangkat, termasuk empat orang petugas di masing-masing kloter.(*)
