Mudik Lebaran 2022
Mudik ke Sumatera Barat, Ada 9 Jalur Alternatif dari Arah Pekanbaru hingga Bengkulu
Terdapat 9 jalur alternatif yang bisa dimanfaatkan pemudik yang tidak ingin terjebak kemacetan panjang saat mudik maupun libur lebaran.
Penulis: Rezi Azwar | Editor: afrizal
Laporan Reporter TribunPadang.com, Rezi Azwar
TRIBUNPADANG.COM, PADANG- Simak jalur alternatif saat mudik ke Sumatera Barat jelang lebaran 2022 nanti.
Terdapat 9 jalur alternatif yang bisa dimanfaatkan pemudik yang tidak ingin terjebak kemacetan panjang saat mudik maupun libur lebaran.
Pemerintah Provinsi Sumatera Barat telah membuat jalur alternatif jika terjadi kemacetan pada ruas jalan di Provinsi Sumatera Barat (Sumbar).
Baca juga: Ada 12 Lokasi Rawan Macet di Sumbar, Ini Jalur Alternatif yang Bisa Dilewati
Baca juga: Titik-titik Lokasi Rawan Longsor di Ruas Jalan Provinsi Sumbar, termasuk Payakumbuh - Batas Riau
Kemacetan ini diperkirakan terkait perkiraan tingginya minat perantau Minang yang akan pulang kampung ke Provinsi Sumatera Barat.
Selain itu, banyak perantau dari seluruh Indonesia akan melewati jalur darat.
Nantinya perantau ini akan menyebar ke nagari dan desa yang ada di Provinsi Sumatera Barat.
Heri Noviardi mengatakan selaku Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Sumatera Barat, mengatakan selain jalur alternatif juga ada 12 titik rawan macet pada saat lebaran Hari Raya Idul Fitri nantinya.
Jalur Alternatif di Sumatera Barat
1. Simpang Polsek BIM - Simpang Pasar Usang
2. Simpang Polsek BIM - Simpang Katapiang - Jambak Lubuk Alung
3. Simpang Polsek BIM - Simpang Katapiang - Pariaman
4. Sicincin - Malalak
5. Simpang Pandai Sikek - Pasar Amur
6. Simpang Batu Palano - Sungai Puar - Simpang Tanjung Alam
