Padang Catatkan Penambahan 365 Kasus Positif Covid-19 dalam Sehari, Tertinggi di Sumbar
Satuan tugas (Satgas) penanganan Covid-19 Kota Padang mencatat ada penambahan 365 kasus terkonfirmasi, Selasa (15/2/2022).
Penulis: Panji Rahmat | Editor: afrizal
Laporan Reporter TribunPadang.com, Rahmat Panji
TRIBUNPADANG.COM, PADANG- Satuan tugas (Satgas) penanganan Covid-19 Kota Padang mencatat ada penambahan 365 kasus terkonfirmasi, Selasa (15/2/2022).
Dengan demikian total jumlah kasus virus Corona di Kota Padang tercatat sebanyak 1.710 orang hingga, Rabu (16/2/2022).
Ketua Harian Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Kota Padang Barlius Rabu (16/2/2022) membenarkan bahwa ada penambahan 365 kasus terkonfirmasi di Kota Padang.
Baca juga: Sehari Lonjakan Covid-19 di Sumatera Barat Tembus 540 Orang, Pasien Sembuh Bertambah 96 Orang
Baca juga: Perayaan Cap Go Meh di Padang Berlangsung Sederhana, Atraksi Barongsai Hibur Pengunjung Klenteng
Tercatat, hingga saat ini angka kesembuhan bertambah 78 sehingga berada di angka 346 orang.
Sisa kasus konfirmasi positif sebanyak 1.363 kasus di antaranya 88 kasus dirawat dan 1.315 kasus isolasi.
Karena pandemi belum berakhir, warga diminta tetap waspada dari paparan Covid-19 dengan menerapkan protokol kesehatan serta vaksinasi Covid-19.
Total Sumbar Capai 540 per Hari
Jumlah kasus aktif Covid-19 di Sumatera Barat, Selasa (15/2/2022) melonjak tajam.
Sepanjang hari kemarin, terjadi penambahan 540 orang dinyatakan positif terinfeksi Covid-19.
Artinya, kasus aktif Covid-19 di Sumatera Barat sudah mencapai 2.114 orang.
Baca juga: Kasus Covid-19 di Sumbar Bertambah 308 Setelah 1.680 Sampel Diperiksa
Baca juga: 5 Warga Kabupaten Sijunjung Positif Covid-19, Satu Orang Dinyatakan Sembuh
Sementara itu, 96 warga sudah dinyatakan sembuh dari infeksi virus Covid-19 tersebut.
Informasi tersebut dilansir dari website sumbarprov.go.id
Adapun penambahan 540 orang warga yang terkonfirmasi Covid-19 tersebut diketahui setelah 2.034 orang warga Sumbar yang diperiksa.