Jembatan Rusak di Rahul Tapan Pessel Memakan Korban, Abdul Kadir Kini Dirawat di Rumah Sakit
Jembatan utama yang rusak di Nagari Binjai, Kecamatan Ranah Ampek Hulu Tapan, Pesisir Selatan, memakan korban.
Penulis: Panji Rahmat | Editor: Saridal Maijar
Laporan Wartawan TribunPadang.com, Rahmat Panji
TRIBUNPADANG.COM, PADANG - Jembatan utama yang rusak di Nagari Binjai, Kecamatan Ranah Ampek Hulu Tapan, Pesisir Selatan, memakan korban.
Jembatan penghubung antar nagari tersebut rusak akibat banjir bandang pada 11 Mei 2021 lalu.
Hingga kini, jembatan tersebut belum juga diperbaiki.
Baca juga: Jembatan di Tapan Pesisir Selatan Rusak Diterjang Banjir, Akses Jalan Antar Nagari Putus
Dari foto yang diterima TribunPadang.com, tampak bagian tengah serta penghubung jembatan dengan jalan, ambruk akibat terbawa arus banjir.
Jalan amblas itu cukup dalam, diperkirakan lebih 1 meter, dan di dalamnya tergenang air keruh.
Pada Kamis (27/5/2021), warga yang nekat melintasi jembatan rusak tersebut terjatuh.
Korban tersebut bernama Abdul Kadir (65).

Baca juga: Geng Motor Rusak Rumah Warga, Masuk Gang Sampong dan Bacok Pemuda Saat Dini Hari
Sekarang korban dirawat di Rumah Sakit M Zein Painan.
Warga Nagari Binjai, Japar (35), mengatakan, korban jatuh ketika mengendarai sepeda motor.
"Sejak jembatan ini rusak dan tidak ada tanggapan dari pemerintah, warga menyusun kayu agar tetap bisa melewati jembatan," paparnya.
"Abdul Khadir melewati jembatan pada Kamis pukul 01.00 WIB. Ia melintasi jembatan sendirian," terang Japar.
Baca juga: Nekat Bawa Kabur HP dan Emas dari Asrama Polisi, Pelaku Dihadiahi Timah Panas karena Berusaha Kabur
Ketika melintasi jembatan, Abdul Khadir tergelincir.
Sehingga ia masuk ke dalam lubang yang ada di tengah jembatan yang rusak.
Melihat kejadian tersebut, kata Japar, warga langsung mengevakuasi korban.