Murid SMK PP Negeri Padang Olah Tanaman Lidah Buaya jadi Minuman Segar dan Permen

iswa SMK Pertanian Pembangunan (PP) Negeri Padang, sukses mengubah tumbuhan lidah buaya menjadi makanan sehat dan minuman yang menyegarkan.

Penulis: Rezi Azwar | Editor: afrizal
TribunPadang.com/Rezi Azwar
Hasil olahan tanaman lidah buaya yang dibuat oleh murid SMK PP Padang, Kamis (4/3/2021). 

Laporan Wartawan TribunPadang.com, Rezi Azwar

TRIBUNPADANG.COM, PADANG - Siswa SMK Pertanian Pembangunan (PP) Negeri Padang, sukses mengubah tumbuhan lidah buaya menjadi makanan sehat dan minuman yang menyegarkan.

Siswa SMK PP Negeri Padang yang berada di Kelurahan Lubuk Minturun, Kecamatan Koto Tangah, Kota Padang ini, diolah menjadi Nata De Aloe, permen, minuman aloe vera, dan jelly.

Siswa SMK PP Negeri Padang, Miftaul Jannah mengatakan, pembuatan olahan dari tanaman lidah buaya yang sulit adalah membuang rasa asam dan pahit.

Baca juga: Gubernur Sumbar Buka Pelatihan Fungsional PAK, Guru SMA, SMK dan SLB di Lingkungan Pemprov Sumbar

Kata dia, karena harus direndam beberapa kali agar rasa asam dan pahitnya hilang.

"Kalau kita mengolah lidah buaya, kita rendam selama 4 jam dengan air bersih. Lalu kita cuci pakai air garam, dan selanjutnya pakai air bersih lagi," katanya, Kamis (4/3/2021).

Ia menyebutkan, yang paling lama pengolahannya adalah pembuatan permen dari tanaman lidah buaya.

"Karena untuk pembuatan permen memerlukan cahaya matahari untuk dijemur selama kurang lebih 3 hari penuh," ujarnya.

Baca juga: Menko Polhukam Mahfud MD Dukung Percepatan Pembangunan Monumen Bela Negara di Sumbar

Pembuatan permen juga membutuhkan bahan lainnya seperti agar-agar sehingga dapat seperti permen.

"Pembuatannya dihancurkan pakai blender, selanjutnya campurkan agar-agar, kasih gula, dan pewarna," ujarnya.

Dijelaskannya, membuat permen harus dimasak sampai mendidih dan selanjutnya dibiarkan sampai mengeras dengan sendirinya.

Setelah mengeras, ia akan memotong menjadi bagian kecil-kecil dan masuk proses terakhir untuk dijemur.

Baca juga: Gaya Pakaian Audy Joinaldy Setelah Dilantik Jadi Wagub Sumbar, Saya Tidak Bisa Pakai Jeans Sekarang

"Pembuatan olahan dari tanaman lidah buaya ini diajarkan sejak pertama kali masuk sekolah, yaitu kelas X," ujarnya.

Ia menyebutkan, setelah tamat berencana akan melanjutkan ilmu yang didapatkan untuk membuka usaha sendiri.

"Untuk bahan lidah buaya sendiri disediakan oleh sekolah, karena sekolah ada melakukan budidaya teehadap tanaan lidah buaya," katanya.

Sumber: Tribun Padang
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved