VIDEO Viral Pengemis Bawa Uang Rp 194,5 Juta Terjaring Razia, Pecahan Rp 20 Ribu hingga Rp 100 Ribu
VIDEO Viral Pengemis Bawa Uang Rp 194,5 Juta Terjaring Razia, Pecahan Rp 20 Ribu hingga Rp 100 Ribu
VIDEO Viral Pengemis Bawa Uang Rp 194,5 Juta dalam Ranselnya, Selalu Dibawa Keliling Jakarta Selatan
TRIBUNPADANG.COM - Seorang pengemis bernama Muklis Muctar Besani dijaring oleh petugas dari Suku Dinas Sosial Jakarta Selatan pada Jumat (29/11/2019).
Saat diperiksa petugas, ada uang tunai total Rp 194,5 juta.
"Tertangkap sedang mengemis di salah satu tempat di kawasan Gandaria, Ketangkap jam 9.30," ujar Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Suku Dinas Sosial Jakarta Selatan Mursyidin saat dihubungi.
• D Academy Asia 5 Grup 4 Top 16 Result Lihat Penampilan Puput Lida & Anie Emlan di Panggung DA Asia 5
Uang tersebut ditemukan dalam bentuk pecahan Rp 20.000, Rp 50.000 hingga Rp 100.000.
"Itu uang dari hasil dia mengemis. Pengakuannya jika mendapat sekian puluh ribu dia tukar," terang dia.
Selama mengemis di kawasan Jakarta Selatan, dia selalu membawa uang tersebut dan dimasukan ke dalam ranselnya.
Uang tersebut selalu Muklis bawa lantaran pengemis yang berusia 65 tahun itu tidak pernah pulang ke rumah yang berada di Ciputat.
Kini, Muklis sudah berada di Panti Sosial Bina Insan Bangun Daya 1, Kedoya, Jakarta Barat guna dilakukan pembinaan.
• DOWNLOAD MP3 Lagu Minang Cinto Ndak Basayok Andra Respati, Disertai Lirik Lagu Padang Populer
Petugas juga akan mengembalikan uang kepada Muklis jika pria paruh baya itu sudah dijemput keluarga dari Panti Sosial.
"Kalau uang tidak kita ambil. Pasti nanti ditunggu dulu keluarga yang mau jemput Muklis," jelas dia.
Nasib Berbeda, Ayi Tukang Rongsok Bawa Anaknya dalam Gerobak

Nampak pria yang sudah berumur keluar dari sebuah gang tepatnya di Jalan Pesantren Kota Cimahi.
Sore itu, pria lansia yang diketahui bernama Ayi (60) tengah mendorong gerobaknya yang sering dipakai untuk menyimpan rongsokan yang sudah dikumpulkan.
Namun, di roda tersebut, terselip anak kecil yang mengenakan seragam sekolah sambil membawa botol minuman yang dia pegang.