Kepada Pusat, Gubernur Sumbar Laporkan Pemilu Berjalan Lancar, TPS Ramai, Masyarakat Enjoy

Gubernur Sumabr Irwan Prayitno diberikan kesempatan oleh Kemendagri untuk menyampaikan proses pelaksanaan pemilu Sumbar.

Penulis: Rizka Desri Yusfita | Editor: Saridal Maijar
TRIBUNPADANG.COM/RIZKA DESRI YUSFITA
Gubernur Sumbar Irwan Prayitno 

Laporan Wartawan TribunPadang.com, Rizka Desri Yusfita

TRIBUNPADANG.COM, PADANG - Gubernur Sumatera Barat (Sumbar) Irwan Prayitno diberikan kesempatan oleh Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) untuk menyampaikan proses pelaksanaan Pemilu serentak 2019 di Sumbar melalui telekonferensi, Kamis (18/4/2019).

Kemendagri memberikan waktu 20 menit kepada Irwan Prayitno untuk menyampaikan perkembangan terakhir pemungutan suara di Sumbar.

Gubernur Sumbar Irwan Prayitno pada kesempatan itu menjelaskan pelaksanaan Pemilu di Sumbar berjalan lancar.

"Lancar dalam artian semua proses berjalan baik walaupun masih ada kendala.

Rekapitulasi Suara 11 Kecamatan di Padang Dimulai Besok, Berlangsung hingga 4 April

Cara Cek Hasil Real Count Pilpres 2019 di Situs pemilu2019.kpu.go.id, Bisa Cek Suara per TPS

Misalnya, 14 dari 16.703 TPS melakukan pemilihan ulang karena beberapa alasan. Itu wajar," kata Irwan Prayitno.

Irwan Prayitno juga menyebut antusias masyarakat juga tinggi dalam Pemilu 2019.

"TPS ramai, masyarakat enjoy karena tidak ada persoalan. Insya Allah sampai tadi malam tidak ada laporan yang sifatnya menciderai," ujar Irwan Prayitno.

Irwan Prayitno juga menjelaskan kondisi kotak suara Sumbar sedang dilakukan proses perekapan di tingkat kelurahan.

"Alhamdulillah saat ini kotak suara berada pada Panitia Pemungutan Suara (PPS) tingkat kelurahan.

Insya Allah besok sudah masuk ke tahap berikutnya yakni PPK," kata Irwan Prayitno.

Bawaslu Sumbar Rekomendasikan Pemungutan Suara Ulang di 14 TPS, Berikut Daftar Serta Alasannya

Isu Pertengkaran Antara Prabowo dengan Sandiaga Uno Terbantahkan oleh Foto Bersama Kucing

Harapan Irwan Prayitno ke depan, tidak ada masalah dalam proses pelaksanaan Pemilu di Sumbar.

Irwan Prayitno menyebut ia akan mengajak masyarakat berbondong-bondong ke masjid dan tempat ibadah lainnya untuk menyuarakan suara kedamaian dan kesatuan seluruh masyarakat Sumbar.

"Kita harus sabar menunggu keputusan KPU. Dalam proses menunggu, situasi dan kondisi harus kondusif.

Supaya kehidupan bermasyarakat tetap bersatu dan tidak ada perpecahan," harap Irwan Prayitno.(*)

Sumber: Tribun Padang
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved