Kecelakaan di Agam
Tujuh Orang Terluka Akibat Tabrakan Mobil Dinkes Sumbar dengan Dump Truk di Agam
Penumpang mobil setelah kejadian mengalami luka ringan dan harus menjalani perawatan di RSUD Lubuk Basung.
Penulis: Panji Rahmat | Editor: Rezi Azwar
Ringkasan Berita:
- Mobil dinas milik Dinas Kesehatan Sumbar menabrak dump truk yang sedang parkir di Jalan Umum Bawan, Agam.
- Tujuh penumpang dan sopir mengalami luka ringan dan dilarikan ke RSUD Lubuk Basung.
- Petugas kepolisian polisi menduga kecelakaan terjadi karena kendaraan hilang kendali.
TRIBUNPADANG.COM, AGAM - Mobil Dinas Kesehatan Sumatera Barat (Sumbar) diduga hilang kendali hingga menabrak dump truk sedang parkir di Kabupaten Agam, Rabu (5/11/2025).
Kecelakaan ini terjadi tepatnya di Jalan Umum Bawan, Jorong Pasa Bawan, Nagari Bawan, Kecamatan Ampek Nagari, Kabupaten Agam, Sumatera Barat, pagi hari.
Kendaraan yang terlibat kecelakaan terdiri dari mobil Dinkes Sumbar merek Toyota Hiace BA 7258 B dan dum truk yang sedang parkir di pinggir jalan.
Baca juga: Mobil Dinkes Sumbar Tabrak Truk Parkir di Agam, Tujuh Orang Dilarikan ke RSUD Lubuk Basung
Kasat Lantas Polres Agam, AKP Irwady, menyebut tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut.
Namun, terdapat korban luka ringan yang sudah dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan medis.
Irwady menjelaskan mobil Dinkes Sumbar berisikan sembilan orang penumpang dan satu supir.
Penumpang mobil setelah kejadian mengalami luka ringan dan harus menjalani perawatan di RSUD Lubuk Basung.
Baca juga: Satu Orang Tewas dalam Kecelakaan yang Libatkan Tiga Kendaraan di Kayu Tanam Padang Pariaman
“Total ada tujuh penumpang dan pengemudi mobil dinas mengalami luka ringan,” ujarnya.
Kerugian atas kejadian ini mencapai Rp100 juta rupiah.
Kronologi Kecelakaan
AKP Irwady, menyebut kecelakaan ini terjadi sekitar pukul 07.00 WIB, saat kondisi arus lalu lintas masih terlalu padat.
“Mobil tersebut melaju dari arah Tiku menuju Pasaman dengan kecepatan sedang. Namun, sopir hilang kendali saat di lokasi kejadian,” ujarnya.
Baca juga: Ambulans Tabrak Pembatas Jalan di Tol Padang-Sicincin, Polisi Duga Sopir Kurang Fokus
Akibatnya, kendaraan tersebut melebar ke sisi kanan jalan dan menabrak bagian belakang mobil dump truck yang sedang parkir di luar aspal.
Sehingga membuat bagian depan kiri mobil Dinkes rusak parah, kaca, pintu dan bodi depan hancur. (TribunPadang.com/Panji Rahmat)
| Mobil Dinkes Sumbar Tabrak Truk Parkir di Agam, Tujuh Orang Dilarikan ke RSUD Lubuk Basung |
|
|---|
| Rem Blong, Sepeda Motor di Agam Tergelincir: Satu Tewas, Satu Luka Parah |
|
|---|
| Minibus Terperosok ke Jurang 10 Meter di Agam , 6 Orang Luka-Luka Dilarikan ke Rumah Sakit |
|
|---|
| Lansia Tewas Ditabrak Pelajar di Agam, Polisi: Jangan Biarkan Anak Bawah Umur Mengendarai Kendaraan |
|
|---|
| Seorang Lansia Tewas Ditabrak Motor yang Dikendarai Remaja 14 Tahun di Lasi Agam |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.