Kejuaraan Dunia 2025
Fajar/Fikri Menjelma Jadi Kekuatan Baru Bulu Tangkis, Wakil Indonesia Menatap Kejuaraan Dunia 2025
PARA Pebulu tangkis menyiapkan diri dulu untuk Kejuaraan Dunia 2025 di Paris, Prancis pada 25-31 Agustus 2025 mendatang.
"Lutut Daniel kroak (bolong sebagian) saat cedera pada Sudirman Cup. Kemarin dia masih menggunakan tongkat untuk berjalan. Tetapi, kami masih melakukan pengecekan apakah kondisi tulangnya sudah kuat atau masih tulang yang lunak."
"Kalau tulang lututnya masih lunak tidak mungkin kami paksakan berlatih karena berisiko."
Baca juga: Truk Rusak di Sitinjau Lauik Sebabkan Macet, Arus dari Solok ke Padang Masih Lancar

"Pada intinya kami memberi kebebasan kepada pelatih melakukan bongkar pasang pemain tahun ini. Tahun depan sudah tidak bisa karena akan persiapan Asian Games."
Sementara itu, Fikri mengaku senang bisa kembali merebut gelar Super 1000 setelah terakhir kali meraihnya pada All England Open 2022.
"Senang akhirnya bisa juara lagi setelah 3,5 tahun sejak All England. Ini menjadi penyemangat untuk saya karena sebelum berangkat ke Jepang dan China kami tidak dibebani target oleh pelatih," aku Fikri.
"Tetapi, setelah perempat final Japan Open 2025 kami kalah tipis dari Goh Sze Fei/Nur Izzuddin Rumsani (Malaysia), kami tahu bahwa kami sebenarnya bisa menang."
"Setelah melakukan evaluasi bersama A'Fajar, kami bermain lebih tenang dan enjoy. Tidak mau terbebani dan menampilkan yang terbaik karena kami sama-sama pemain depan. Jadi, kami perkuat di area depan."
Perombakan juga akan dilakukan sektor ganda putri pada Hong Kong Open 2025.
"Apri (Apriyani Rahayu) akan kembali dipasangkan dengan Fadia (Siti Fadia Silva Ramadhanti). Ana/Tiwi juga dipisah," ucap Eng Hian.
"Ana akan dipasangkan dengan Trias (Meilysa Trias Puspitasari). Tiwi dan Lanny (Tria Mayasari)," tutur Eng Hian.
"Rachel (Allessya Rose) dengan Febi (Setianingrum). Alasannya, pelatih melihat mereka belum bisa menembus persaingan 10 besar, stagnan. Tidak ada kemajuan. Makanya pelatih masih melihat berbagai kemungkinan."(*)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.