Piala Dunia Antar Klub 2025

Hasil Piala Dunia Antar Klub 2025 Benfica Vs Boca Juniors: Di Maria dan Otamendi Tampil Ciamik

Klub asal Portugal Benfica masih menjadi satu kekuatan Eropa yang bertahan serta kerap jadi fenomenal dalam blantika sepak bola level internasional. 

Editor: Emil Mahmud
TWITTER.COM/OPTAJEAN
BENFICA VS BOCA JUNIORS - Klub asal Portugal Benfica masih menjadi satu kekuatan Eropa yang bertahan serta kerap jadi fenomenal dalam blantika sepak bola level internasional.  Lewat aksi ciamik Angel Di Maria dan Nicolas Otamendi, sepasang gol masing-masing pesepak bola asal Argentina yang membela Benfica cukup merepotkan lawannya pada Selasa (17/6/2025) pagi WIB. 

TRIBUNPADANG.COM - Klub asal Portugal Benfica masih menjadi satu kekuatan Eropa yang bertahan serta kerap jadi fenomenal dalam blantika sepak bola level internasional. 

Lewat aksi ciamik Angel Di Maria dan Nicolas Otamendi, sepasang gol masing-masing pesepak bola asal Argentina yang membela Benfica cukup merepotkan lawannya pada Selasa (17/6/2025) pagi WIB.

Kali ini, Benfica menggagalkan kemenangan Boca Juniors yang sudah sempat unggul 2-0 di Piala Dunia Klub 2025, namun lewat comeback klub raksasa Portugal itu menyamakan skor jadi imbang 2-2.

Sebelum duel menggelar laga Benfica vs Boca Juniors ternyata terjadi pembantaian 10-0 dalam laga Bayern Muenchen vs Auckland City, Grup C Piala Dunia Klub 2025 

Sejumlah nama familiar mentas pada laga antara wakil Argentina dan CONMEBOL serta utusan Portugal dan UEFA yakni Benfica vs Boca Juniors.

Kali ini Boca Juniors menurunkan mantan gelandang Man United, Ander Herrera serta eks striker Napoli, PSG, dan Man United, Edinson Cavani, meski tidak masuk ke dalam daftar susunan pemain baik starter maupun cadangan.

Sementara itu di kubu Benfica ada dua pilar pesepak bola sekaligus pemain Timnas Argentina masing-masing Nicolas Otamendi dan Angel Di Maria.

Baca juga: Piala Dunia Antar Klub 2025: Bayern Muenchen Tanpa Ampun, Hajar Auckland City 10 Gol Tanpa Balas

Performa para pemain Juventus tampak lesu setelah takluk 1-2 dari Benfica dalam matchday kedua Grup H Liga Champions 2022-2023.
Klub asal Portugal Benfica masih menjadi satu kekuatan Eropa yang bertahan serta kerap jadi fenomenal dalam blantika sepak bola level internasional. Terbukti ketika performa apik Benfica seusai menaklukkan Juventus skor 2-1 dalam matchday kedua Grup H Liga Champions 2022-2023. (TWITTER.COM/SOYCALCIO_)

Baca juga: Drawing Piala Dunia Antar Klub 2025, Tiru Metode Undian Liga Champions, Bisa Hasilkan Grup Neraka

Buat Di Maria, laga Benfica vs Boca Juniors  menjadi semacam pemanasan sebelum dia mudik ke Liga Argentina.

Setelah Piala Dunia Klub 2025 kelar, Di Maria akan pulang ke klub pertamanya, Rosario Central.

Dalam laga Benfica vs Boca Juniors, klub raksasa Portugal tampil agresif di awal pertandingan dan mendapatkan peluang di menit ke-6.

Sepakan Renato Sanches menyambut bila umpan silang mendatar dari sebelah kiri meleset ke sisi kiri gawang Boca Juniors.

Sejumlah kesalahan operan dari kedua tim mewarnai 10 menit pertama pertandingan.

Di menit ke-13, upaya tembakan jarak jauh Alan Velasco masih melesat ke atas gawang Benfica.

Menit ke-18, umpan jauh Di Maria diterima Bruma di dalam kotak penalti Boca Juniors.

Tembakan Bruma membentur mistar gawang tetapi dia kemudian divonis sudah berada dalam posisi offside.

Sumber: BolaSport.com
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved