Make Over Padang Support Beauty Class Mua Community Padang

Make Over Padang mendukung beauty class yang digelar Mua Community Padang di Kyriad Bumi Minang Hotel pada akhir Agustus 2023 lalu.

Penulis: Rima Kurniati | Editor: Fuadi Zikri
Istimewa/Wardah
Foto bersama Make Over Padang yang support Beauty Class Mua Community Padang bersama para peserta. 

TRIBUNPADANG.COM, PADANG - Make Over Padang mendukung beauty class yang digelar Mua Community Padang di Kyriad Bumi Minang Hotel pada akhir Agustus 2023 lalu.

Make Over Pro Artist, Cici Okta Sari mengatakan Mua Community Padang merupakan wadah pecinta dan praktisi tata rias yang berada di ibu kota Provinsi Sumbar.

"Narasumber kegiatan ini MUA senior Sumbar yaitu Cardo Makeup yang juga tergabung dalam tim makeup Miss Universe Indonesia tahun 2023," ujar Cici, Senin (4/8/2023).

Baca juga: Wardah Support Make Up pada Malam Anugerah Pemilihan Uda Uni Duta Wisata Tanah Datar

Cici mengatakan, kegiatan tersebut mengangkat tema universe look. Yang mana menurut Cardo tema ini harus mulai di kembangkan di Sumbar.

Selain itu, pada kesempatan itu, Make Over sebagai sponsor ikut memperkenalkan produk terbarunya yaitu powerstay eye shadow palette hall of star.

Produk tersebut mendapat review langsung dari Cardo bahwa eyeshadow ini sangat pigmented minim fall out dan warna-warnanya sesuai dengan look make up.

"Selain hall of star juga ada series futurist gleam dengan shade yang lebih full color," katanya.

Ia menambahkan product Make Over lainnya yang menjadi andalan Cardo adalah ultra cover liquid matt foundation, eyebrow pencil brown to earth dan beberapa product Make Over lainnya.

Baca juga: Dharma Wanita RSJ HB Saanin Antusias Ikuti Beauty Class Bersama Wardah

"Di dalam workshop ini dipilih lima best makeup dan mendapatkan goodie bag dari Make Over serta sertifikat untuk semua peserta," ujarnya. (*)

Sumber: Tribun Padang
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved