Semen Padang FC

Semen Padang FC Ingin Erick Thohir Jadi Ketum PSSI karena Bukan Orang Baru di Dunia Sepak Bola

Tim Semen Padang FC ingin Erick Thohir mencalonkan diri menjadi Ketua Umum PSSI.

Penulis: Rezi Azwar | Editor: Rizka Desri Yusfita
TRIBUNPADANG.COM/REZI AZWAR
Menteri BUMN, Erick Thohir, saat melihat tim Semen Padang FC, Selasa (20/12/2022). 

TRIBUNPADANG.COM, PADANG - Tim Semen Padang FC ingin Erick Thohir mencalonkan diri menjadi Ketua Umum PSSI.

Keinginan tersebut disampaikan tim Semen Padang FC saat Erick Thohir datang memberikan dukungan terhadap pemain, pelatih, dan manajemen di Lapangan Mess Indarung, Kota Padang, Selasa (20/12/2022).

"Harapan saya, semoga Bapak yang menjadi Ketum PSSI. Dan, semoga kedepannya sepak bola lebih maju lagi," kata pemain Semen Padang FC, Aldo Claudio.

Baca juga: Kelanjutan Jadwal Liga 2, CEO Semen Padang FC Sebut Ada Opsi Mulai Januari 2023

Hal serupa juga disampaikan Pelatih Kepala Semen Padang FC, Delfiadri.

"Kita sebagai klub yang dinaungi BUMN sangat mengharapkan beliau menjadi Ketua Umum PSSI, karena rekam jejaknya juga bagus di sepak bola," ujarnya.

Ia melihat seorang Erick Thohir juga berpengalaman dengan mempunyai saham di klub Inter Milan.

"Beliau dari sepak bola, mengerti bola dan memiliki power di sepak bola," kata Delfiadri.

Baca juga: Sambagi Semen Padang FC Latihan, Wagub Sumbar Minta Bantu Erick Thohir Agar Liga 2 Segera Bergulir

Tak hanya itu, CEO Semen Padang FC, Win Bernadino, menyebutkan Erick Thohir sudah sangat memahami dunia sepak bola.

"Beliau bukan orang baru di dunia sepak bola, memahami sepak bola di dalam negeri dan luar negeri. Karena pernah memiliki klub di luar negeri," ujar Win Bernadino.

Win Bernadino menjelaskan tim Semen Padang FC akan ikut memberikan vote terkait siapa yang akan menjadi Ketum PSSI nantinya.

"Memang kita vote, namun secara internal kita belum bicara. Tentu kami akan mendukung kepada siapa yang bisa membawa perubahan terhadap sepak bola Indonesia," sebutnya.

Win melihat sosok Erick Thohir sebagai seseorang yang luar biasa dan bukan orang baru di dunia sepak bola.

"Harapan kami besar sebenarnya, walaupun Bapak Erick Thohir secara resmi belum menyatakan bahwa akan maju atau tidak. Mudah-mudahan Tuhan mengizinkan, dan dan beliau berkenan untuk maju," pungkasnya. (*)

Sumber: Tribun Padang
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved