Harga HP
Berikut 6 Rekomendasi HP Samsung di 2022, Ada Samsung Galaxy A33, Samsung Galaxy A53, Samsung S22+
Seri Samsung yang direkomendasikan ini di antaranya ada Samsung A33, Samsung A53 5G, Galaxy Xcover 5 hingga Samsung M23 5G
Penulis: Mona TR | Editor: Mona Triana
TRIBUNPADANG.COM - Berikut ini ada 6 rekomendasi smartphone Samsung di 2022.
Samsung mengeluarkan produk-produk terbaru yang keren dan dilengkapi kapasitas mumpuni.
Seri Samsung yang direkomendasikan ini di antaranya ada Samsung A33, Samsung A53 5G, Galaxy Xcover 5 hingga Samsung M23 5G.
Baca juga: Daftar Harga HP Samsung di Bulan September 2022, Samsung Galaxy Series A Dimulai dari Rp 1 Jutaan
Jika tertarik membeli smartphone Samsung terbaru yang dirilis pada 2022, berikut daftar rekomendasinya :
1. Samsung Galaxy A33
Samsung Galaxy A33 dirilis pada April 2022. Smartphone ini menggunakan layar ponsel super active matrix organic light emitting diode (AMOLED) dengan ukuran 6,4 inci.
Prosesor yang dipakai smartphone ini adalah Exynos 1280 dengan Mali-G68 sebagai graphics processing unit (GPU).
Untuk kenyamanan pengguna, Samsung Galaxy A33 dilengkapi dengan kapasitas baterai 5000 miliampere-hours (mAh) dan telah didukung kemampuan mengisi daya secara cepat (fast charging) 25 watt (W).
Samsung Galaxy A33 memiliki kamera belakang dengan empat tipe, yakni 48 megapixel (MP) untuk kamera wide, 8MP untuk ultrawide, 5MP untuk macro, dan 2MP untuk kamera depth.
Ponsel pintar ini hadir dengan berbagai pilihan random access memory (RAM) dan kapasitas penyimpanan internal, yaitu RAM 6 GB/128 GB, RAM 8 GB/128 GB, dan RAM 8 GB/256 GB.
Jika ingin membeli Samsung Galaxy A33, Anda perlu merogoh kocek mulai dari Rp 4.700.000 hingga Rp 5.500.000.
Baca juga: Harga HP Samsung Akhir Agustus 2022 Ada Galaxy Z Flip3 5G 128GB Harga Mulai Rp 14 Jutaan
2. Samsung Galaxy A53 5G
Rekomendasi smartphone selanjutnya, yakni Samsung Galaxy A53 5G. Smartphone ini telah dirilis ke pasaran sejak Maret 2022.
Samsung Galaxy A53 5G mengusung prosesor Exynos 1280 beserta Mali-G69 sebagai pendukung grafisnya.
Melihat dari tampilannya, Samsung A53 5G ini memiliki layar Super AMOLED Infinity O Display full high definition (HD) resolution dengan ukuran 6,5 inci.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/padang/foto/bank/originals/Samsung-A33-5G.jpg)