Kapolres Sijunjung: Kalau Ada Hal-hal yang Tidak Diinginkan, Segera Melapor ke Polsek Terdekat

Dilaporkan sering terjadinya aksi premanisme dan pungutan liar di Jalan Lintas Sumatera, Kapolres Sijunjung minta masyarakat melapor jika ada kejadian

Penulis: Rezi Azwar | Editor: Mona Triana
Instagram @info.minang
Tangkapan layar video aksi pengeroyokan terhadap sopir truk di Sijunjung, Sumbar. 

Laporan Wartawan TribunPadang.com, Rezi Azwar

TRIBUNPADANG.COM, SIJUNJUNG - Dilaporkan sering terjadinya aksi premanisme dan pungutan liar di Jalan Lintas Sumatera, Kapolres Sijunjung minta masyarakat melapor jika ada kejadian tidak diinginkan, Selasa (10/7/2021).

"Saya mengimbau masyarkaat untuk bersabar, kita akan jamin perjalananya akan labcar dan kejadian-kejadian yang sempat terjadi baik dari pemalakan serta lainnya sudah kita minimalisir," kata Kapolres Sijunjung, AKBP Andry Kurniawan.

Baca juga: Kapolres Sijunjung Minta Masyarakat Sabar, Pengecoran Jalinsum Butuh Waktu Satu Bulan Sampai Kering

Baca juga: Kapolres Sijunjung Bantah Adanya Kisruh Setelah Penangkapan 6 Pemuda Dugaan Melakukan Premanisme

Kata dia, pihaknya juga telah menyampaikan kepada tokoh masyarakat setempat agar dapat berperan dalam hal ini.

"Kemudian tidak usah takut, kalau ada hal-hal yang tidak diinginkan. Segera melapor ke Polsek terdekat di Polsek Tanjung Gadang," katanya.

Baca juga: Pelaku Pemalakan di Sijunjung Ditangkap, Warga Tak Terima hingga Turun ke Jalan, Bikin Macet

Baca juga: Polres Sijunjung Gelandang 6 Pria yang Diduga Meminta Uang Sopir di Jalan Lintas Sumatera

Ia mengatakan, terkait panjangnya antrean kendaraan bukanlah karena kemacetan.

Namun, karena panjangnya perbaikan atau pengecoran jalan di Kenagarian Tanjung Lolo.

"Kawasan jalanan di Tanjung lolo ini perbukitan dan tanahnya agak labil. Karena kalau di aspal biasa, tanah akan bergeser dan jalannya rusak lagi. Makanya pilihannya dibeton," katanya. (*)

Sumber: Tribun Padang
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved