Aimar dan Rosad Harus Menepi Sejenak dari Tim Semen Padang FC, Gara-gara Cedera saat Latihan
Menjalani latihan rutin dalam 2 pekan belakangan, membuat 2 pemain Semen Padang FC (SPFC) harus menepi sejenak.
Penulis: Panji Rahmat | Editor: Saridal Maijar
Laporan Wartawan TribunPadang.com, Rahmat Panji
TRIBUNPADANG.COM, PADANG - Menjalani latihan rutin dalam 2 pekan belakangan, membuat 2 pemain Semen Padang FC (SPFC) harus menepi sejenak.
Kedua pemain yang harus menepi itu adalah Amin Rais (Aimar) Ohorella dan Rosad Setiawan.
Pantauan TribunPadang.com Jumat (18/6/2021), terpantau Aimar dan Rosad tidak mengikuti sesi latihan pagi.
Baca juga: Semen Padang FC Gelar Latihan Pagi di Lapangan Indarung, Weliansyah: Menu Kita Hari Ini Pressing
Kedua pemain tersebut tetap menggunakan seragam latihan, namun hanya berdiri di luar lapangan.
Diketahui, bahwa Aimar dan Rosad mengalami cedera pada sesi latihan Rabu dan Kamis pekan ini.
Nahkoda Semen Padang FC, Weliansyah, membenarkan bahwa kedua pemainnya tersebut tidak bisa mengikuti latihan pagi.
Baca juga: Tim Semen Padang FC Resmi Rekrut 27 Pemain, Tersedia 3 Slot Dapat Diisi Pemain Terbaik Sumbar
"Keduanya sedang pemulihan, mungkin 3-4 hari mendatang mereka belum bisa mengikuti latihan dengan yang lain," ujarnya.
Kedua pemain tersebut diberikan waktu istirahat agar bisa kembali bergabung bersama Vendri Mofu CS pada sesi latihan ke depannya.
"Kita harus ikuti anjuran dokter, melihat kondisi mereka dan saran dokter kita biarkan mereka pemulihan terlebih dahulu," terang Weli.
Baca juga: Semen Padang FC Tak Ajukan Diri Jadi Tuan Rumah, Usulkan Format Liga 2 Profesional 2 Wilayah
Walau demikian, kedua pemain tidak mengalami cedera serius.
Sehingga hanya butuh waktu saja untuk kembali berlatih bersama rekan-rekannya. (*)