Polisi Buru 8 Narapidana yang Kabur dari Rutan Muara Labuh, Perbatasan Dijaga, Kendaraan Diperiksa

Polisi memburu 8 orang narapidana yang kabur dari Rutan Kelas IIB Muara Labuh, Solok Selatan.

Penulis: Rezi Azwar | Editor: Saridal Maijar
Kompas.com
Ilustrasi penjara 

Laporan Wartawan TribunPadang.com, Rezi Azwar

TRIBUNPADANG.COM, SOLOK SELATAN - Polisi memburu 8 orang narapidana yang kabur dari Rutan Kelas IIB Muara Labuh, Solok Selatan.

Narapindana tersebut diduga melarikan diri dari Rutan tersebut pada Kamis (29/4/2021) malam.

Kapolres Solok Selatan, AKBP Teddy Purnanto saat dihubungi TribunPadang.com membenarkan adanya narapidana yang kabur sebanyak 8 orang.

Baca juga: 8 Narapidana Kabur dari Rutan Muara Labuh, Ka Rutan: Kabur Lewat Teralis

"Kita mendapatkan informasi dari petugas Rutan bahwasanya ada 8 orang narapidana kabur," kata Teddy Purnanto.

Kata dia, berdasarkan informasi dari petugas Rutan, peristiwa tersebut terjadi saat penghuni Rutan melaksanakan salat Isya dan tarawih berjemaah.

"Selesai pelaksanaan salat, petugas yang piket melakukan pengecekan terhadap seluruh tahanan dengan cara mengabsen setiap tahanan," ujarnya.

Namun, didapati sebanyak 8 orang tahanan tidak ada saat pengecekan tahanan selesai salat.

Baca juga: KRONOLOGI Oknum Ustaz Cabuli Siswi SD Padang Pariaman di Toilet Musala, Korban Dijemput ke Sekolah

Selanjutnya, petugas piket Rutan melakukan pengecekan ke kamar dari masing-masing sel.

"Namun, terlihat ventilasi kamar nomor 6 telah dirusak. Ventilasi itu ditutup dengan rangka besi serta kawat berduri, tapi berhasil dirusak," katanya.

Ia menjelaskan, saat ini pihaknya bersama petugas Rutan Kelas IIB Muara Labuh melakukan pengejaran.

"Saat ini petugas Rutan Kelas IIB Muara Labuh bersama Polres Solok Selatan melakukan pencarian terhadap 8 orang narapida yang kabur," katanya.

Baca juga: Viral Napi Joget TikTok Lelaki dan Perempuan di Sel, Kalapas Kelas II B Pariaman Siap Berikan Sanksi

Narapida yang berhasil melarikan diri berinisial SK (32), E (50), ND (43), Ir (36), SB (35), Na (51), Yu (34), dan MC (41).

"Untuk pencarian narpidana ini, kita koordinasi dengan Polres Solok Selatan, Polsek Sungai Pagu, Polsek Koto Parik Gadang Diateh (KPGD)," kata Kepala Rutan kelas II B Muara Labuh, Sarwono.

Kata dia, saat ini pihaknya bersama-sama melakukan pencarian 8 narapidana tersebut.

Sumber: Tribun Padang
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved